SPBU di Ambarawa Batasi Penjualan Pertalite Gara-gara Penjualan Pertamax Anjlok

By Albi Arangga, Selasa, 5 April 2022 | 19:05 WIB

Ilustrasi salah satu SPBU di Ambarawa membatasi penjualan BBM Pertalite.

Kepala SPBU Lemah Abang, Darmanto, mengatakan penjualan Pertamax sepi pembeli.

"Beberapa hari setelah kenaikan (harga-Red), Pertamax sepi antreannya," ucap Darmanto.

Menurut dia, sepinya peminat tersebut menyebabkan penurunan penjualan Pertamax.

"Menurun (penjualan-Red). Kalau perkiraannya ya sampai sekitar 15-20 persen lebih," ucapnya.

Darmanto menuturkan, kenaikan harga sangat mempengaruhi penjualan, di mana menyebabkan sebagian besar masyarakat memilih beralih ke produk Pertalite.

"Gimana ya, orang-orang biasanya kan cari yang murah. Antrean di Pertamax itu biasanya lumayan. Yang masih bertahan biasanya hanya yang sudah senang pakai Pertamax," jelasnya.

Ia menyebut, pengguna Pertamax yang masih bertahan lebih pada pengguna sepeda motor.

Baca Juga: Potensi Dampak Buruk Naiknya Harga BBM Pertamax Bikin Repot Pemotor

 "Yang sepeda motor sebagian masih mau bertahan menggunakan Pertamax, tapi kalau pengguna mobil jarang-jarang, setia menanti di antean Pertalite," ucapnya.

Terkait dengan isu Pertalite yang mulai langka, Darmanto menyatakan stok di SPBU yang dikelolanya saat ini aman.

"Kalau stok Pertalite aman sih," tukasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Pertamax Mulai Ditinggalkan Konsumen, SPBU Batasi Penjualan Pertalite