Diserang Kawanan Geng Motor Bawa Samurai di Makassar, Tangan Korban Diamputasi

By Albi Arangga, Kamis, 17 Maret 2022 | 21:05 WIB

Korban penyerangan yang diduga oleh geng motor sedang mendapatkan peratan medis di RS Bhayangkara, Makassar.

Rahmatullah dan Soni yang hendak menolong korban justru diserang para pelaku.

Namun, Pol Budhi Haryanto enggan menyebut pelaku sebagai kawanan geng motor.

"Bukan geng motor tapi kelompok pemuda yang masih kita lidik identitasnya," jelas Budhi.

Warga disekitar lokasi kejadian, Daeng Kulle mengatakan, aksi penyerangan geng motor itu bukan kali pertama sebulan terakhir.

"Sudah tiga kali ini terjadi. Pertama rumah warga diserang, nalempari batu. Terus kedua ada yang kena busur, ketiganya inimi yang pakai samurai," ungkap Daeng Kulle.

Ia pun berharap agar pihak kepolisian lebih tanggap dan intens menggelar patroli agar kejadian serupa tidak terulang lagi.

Baca Juga: Geng Motor Kembali Berulah, Warga Setempat Ngamuk Bakar Motor Pelaku di Makasar

Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul Waspada Geng Motor, Tangan Pemuda Galesong Nyaris Putus Ditebas Samurai di Batas Makassar - Takalar