Rombongan Pemotor Ormas Geruduk Tempat Hiburan Malam, Ternyata Karena Dinar Candy

By Albi Arangga, Sabtu, 5 Februari 2022 | 06:30 WIB

Rombongan pemotor yang diduga massa ormas geruduk tempat hiburan malam di Blitar.

Mereka berdiri di jalan raya depan tempat hiburan itu.

Perwakilan massa ingin masuk ke dalam tempat hiburan untuk memastikan tidak ada acara musik DJ Dinar Candy.

Sejumlah anggota Polres Blitar Kota yang sudah siaga di lokasi tidak memperbolehkan perwakilan massa masuk ke tempat hiburan.

Hal tersebut dilakukan guna menghindari terjadinya gesekan.

Polisi meredam massa dengan cara menunjukkan rekaman video dan foto-toto untuk memastikan tidak ada DJ Dinar Candy di tempat hiburan itu.

Polisi juga meyakinkan kepada massa, aktivitas tempat hiburan itu sudah tutup menjelang pukul 24.00 WIB.

Sekelompok massa tetap menunggu di jalan raya depan tempat hiburan itu dan selanjutnya membubarkan diri sekitar pukul 00.30 WIB.

Baca Juga: Anggota Polantas Jadi Korban Pengroyokan Oknum Ormas Pemuda Pancasila Usai Demo

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Ingin Pastikan Dinar Candy Batal Manggung di Blitar, Sekelompok Massa Geruduk Tempat Hiburan