Video Ratusan Driver Ojol Geruduk Polsek Di Tangerang, Gaduh Sorak-Sorak Tuntut Hal Ini

By Albi Arangga, Senin, 10 Januari 2022 | 14:00 WIB

Viral ratusan driver ojol geruduk Kantor Mapolsek Pamulang, Kota Tangerang.

Gridmotor.id - Viral sebuah video yang memperlihatkan ratusan driver ojol geruduk Mapolsek Pamulang, Kota Tangerang.

Video tersebut diunggah oleh akun @tangsel.life dalam Instagram.

Setelah diunggah video tersebut langsung viral di media sosial.

Dalam video diperlihatkan ratusan driver ojol sorak-sorak di depan Kantor Mapolsek Pamulang pada Minggu (9/1/2022) malam.

Sambil berteriak-teriak, mereka tampak menyuarakan satu tuntutan.

Adapun maksud mereka menuntut pihak Polsek Pamulang untuk mengusut kasus penganiayaan yang dialami oleh salah satu driver ojol dan anaknya di wilayah Pamulang.

Penganiayaan itu, diduga dilakukan oleh pelaku dengan ciri-cir pria dan berambut cepak.

Akibat penganiayaan itu, driver ojol yang menjadi korbannya mengalami luka di bagian kepala.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Tangsel Life (@tangsel.life)

Baca Juga: Video Impian Driver Ojol Pergi Ke Amerika Tercapai Setelah Giat Nabung Rp 50 Ribu per Hari

Hal serupa juga terjadi pada putranya, hingga mengalami luka di bagian pelipis.

Berdasarkan informasi yang terkumpul, peristiwa itu bermula ketika korban dan terduga pelaku saling terlibat perselisihan di jalanan.

Saat itu korban mengendarai motor dan terduga pelaku mengemudikan mobil.

Belum diketahui secara pasti penyebabnya pertikaian tersebut.

Terduga pelaku turun dari mobilnya dan berlanjut pada cekcok.

Tiba-tiba kedua pihak yang berseteru langsung adu fisik.

Korban menerima bogem mentah dan juga anaknya mengalami luka di bagian kepala.

Dalam peristiwa tersebut, terdapat driver ojol lainnya, yakni AZ, yang melihat kejadian itu.

Baca Juga: Kisah Driver Ojol Nemu Motornya Hilang Saat Dicuri, Cegat dan Tendang Pelaku di Jembatan Suramadu

AZ segera menolong korban dan putranya yang merupakan sesama driver ojol.

Tak lama kemudian, insiden penganiayaan itu pun menyebar dengan cepat di berbagai grup percakapan daring para driver ojol.

Sehingga, ratusan driver ojol berkumpul da menyuarakan tuntutannya di Mapolsek Pamulang.