Gridmotor.id - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, mempertanyakan beberapa toilet di SPBU dikenai tarif.
Hal tersebut Ia ketahui setelah mendatangi salah satu SPBU di Probolinggo.
Erick kemudian mengajak ngobrol pada orang yang menjaga toilet SPBU itu.
Sambil ngobrol, Ia juga bertanya mengapa toliet di SPBU itu tidak gratis.
Menurut Erick, sudah seharusnya toilet SPBU itu gratis.
Terlebih itu karena fasilitas umum yang bisa dinikmati oleh masyarakat.
"Kenapa gak gratis?" tanya Erick pada penjaga toilet SPBU.
"Saya kurang tahu pak. Saya hanya kerja pak," jawab penjaga toilet.
Baca Juga: Viral Pengguna Toilet SPBU Ngamuk Disuruh Bayar Rp 2000, Gini Kata Pertamina
Erick juga mengonfirmasi tarif yang diberlakukan untuk penggunaan toilet SPBU.