Gaji Pokok Polisi Berpangkat Jenderal Ternyata Belum Bisa Buat Beli Motor Honda BeAT

By Albi Arangga, Minggu, 21 November 2021 | 11:05 WIB

Ilustrasi ternyata gaji pokok Polisi berpangkat jenderal belumcukup untuk beli Honda BeAT secara cash.

Untuk mendapatkan pangkat jenderalperwira polisi sudah digembleng dengan berbagai macam tugas.

Seperti siap ditempatkan di berbagai daerah di seluruh Indonesia. 

Pangkat jenderal ini juga sangat prestisius mengingat jumlahnya yang relatif terbatas.

Meski demikian, ternyata gaji pokok bulanan Polisi yang berpangkat jenderal, ternyata tidak sebesar yang dibayangkan.

Gaji polisi diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 17 Tahun 2019 tentang Perubahan Keduabelas atas Peraturan Pemerintah Nomor 29 Tahun 2001 tentang Peraturan Gaji Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Untuk gaji jenderal polisi dengan bintang 1 sampai bintang 4 ditetapkan paling kecil Rp 3.290.000 per bulan dan paling tinggi Rp 5.930.800 per bulan.

Jika melihat angka nominalnya tersebut, Polisi yang berpangkat jenderal belum bisa beli motor Honda BeAT baru secar khas.

Motor Matik Honda BeAT

Baca Juga: Bocor, Pendapatan Cristiano Ronaldo Terbaru Per 1 Jam Bisa Beli 6 Yamaha NMAX

Saat ini Honda BeAT dibanderol dengan harga Rp 16,66 juta OTR Jakarta.

Artinya para Polisi yang berpangkat jenderal ini bisa beli motor Honda BeAT dengan cara kredit.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Intip Kisaran Gaji Para Jenderal Polisi"