Jelang MOTOR Plus Award 2021, Kategori Best Total Cost Of Ownership Buat Bikers Tahu Biaya Servis Motor Matik per Tahunnya

By Albi Arangga, Selasa, 21 September 2021 | 20:15 WIB

Motor Matik Honda Vario 150 type CBS-iSS.

Gridmotor.id - Memasuki pertengahan bulan September 2021 menjadi tanda bahwa gelaran MOTOR Plus Award (MPA) 2021 tinggal menunggu hari.

Ajang bergengsi buat para nominator motor-motor terbaik di kelasnya baka segera ditentukan siapa saja pemenangnya.

MOTOR Plus Award sudah digelar sebanyak sepuluh kali semenjak tahun 2004.

Sudah menjadi bukti kalau ajang MPA 2021 ini bakal dinanti para bikers semua.

Semua kategori masih sama pada edisi sebelumnya.

Ada kategori Best Buy, Best Resale Value dan Best Total Cost of Ownership (TCO).

Yang berbeda adalah cara penilaiannya yang bakal lebih ketat daripada MPA edisi sebelumnya.

Nah salah satu kategori yang menarik untuk ditunggu adalah  Best Total Cost of Ownership.

Baca Juga: Jelang MOTOR PLUS Award 2021, Simak Biaya Perwatan Motor Bebek Setahun di Kategori Total Cost of Ownership

Untuk kategori Best Total Cost of Ownership ada beberapa kelas, mulai dari motor bebek, motor matic, hingga motor sport.