Gridmotor.id - Keren nih, saingan Honda Super Cub C125 muncul, harga hampir setara dengan Honda BeAT.
Kemunculan motor baru ini digadang-gadang jadi saingan berat Honda Super Cub C125.
Bahkan motor baru ini keluar dengan tawaran harga yang cukup terjangkau.
Motor bebek dengan tampilan retro keren ini bernama GPX Popz 110.
Dilihat dari desainnya, GPX Popz 110 bisa banget jadi lawan berat Honda Super Cub C125.
Terlebih kedua motor bebek itu mengusung tema retro klasik tapi modern.
Di tahun 2021 ini, GPX Popz 110 meluncur dengan mesin baru berkapasitas 110 cc.
Mesin baru itu sudah dilengkapi teknologi injeksi GPX-Fi dan memenuhi standar EURO 4.
Baca Juga: Beredar Desain Motor Sport 310 cc Milik TVS, Ninja 250 Wajib Waspada
Baca Juga: Yamaha Luncurkan Matik Hybrid Yang Harganya Bikin Pemilik Honda BeAT Asli Dengki
GPX Popz 110 2021 sudah menyematkan lampu Full LED yang sangat modern.
Ditambah terdapat 5 pilihan warna baru two-tone yang pastinya disukai kids zaman now.
Kelima warna baru itu adalah British Green (hijau-putih), Satin Silver (abu-putih), Carvyn Super Black (hitam-putih), Vermillion Orange (orange-putih), dan Candice Red (merah-putih).
Buat bikers yang ingin riding sendirian, jok belakang GPX Popz 110 ternyata bisa dibongkar pasang.
Baca Juga: Gokil! Motor Retro Klasik Honda C70 Disulap Jadi Motor Listrik
Pilihan warna baru GPX Popz 110 2021
Pada bagian kaki-kakinya menggunakan pelek ukuran 17 inci dari bahan alumunium alloy.
Soal harga, GPX Popz 110 2021 dihargai sebesar 39.500 Baht atau sekitar Rp 17,1 jutaan.
Harga tersebut lumayan jauh di bawah Honda Super Cub C125, malah hampir setara Honda BeAT tipe CBS ISS.
Sekedar informasi harga Honda Super Cub C125 Rp 73.645.000 untuk OTR Jakarta.
Baca Juga: Honda Rilis Motor Listrik Retro Klasik, Harga Lebih Murah Dari BeAT
Sedangkan Honda BeAT tipe CBS ISS dijual Rp 17.365.000 untuk OTR Jakarta.
Menarik sekali bila motor bebek ini bisa hadir di Indonesia.