Duet Maut Aprilia RS 660 dan Tuono 660 Akhirnya Mengaspal, Performa Bengis Dijual Segini

By Ahmad Ridho, Sabtu, 11 September 2021 | 06:40 WIB

Duo kembar Aprilia RS 660 dan Tuono 660 resmi meluncur di Indonesia, segini harganya

 

GridMotor.id - Duet maut Aprilia RS 660 dan Tuono 660 akhirnya mengaspal di Indonesia, performanya bengis.

Buat yang penasaran motor sport terbaru dari Aprilia ini, enggak ada salahnya dibaca speknya dulu sebelum ke dealer terdekat.

Setelah ditunggu-tunggu, akhirnya PT Piaggio Indonesia resmi menjual Aprilia RS 660 dan Aprilia Tuono 660 untuk pasar Indonesia.

Peluncuran motor sport Aprilia RS 660 dan Aprilia Tuono 660 diadakan melalui virtual launch pada hari Jumat (10/09/2021), sore.

Tak hanya Aprilia RS 660 dan Aprilia Tuono 660, PT Piaggio Indonesia juga meluncurkan Moto Guzzi V7 Stone dan V85 TT Travel terbaru.

 

Duet Maut Aprilia RS 660 dan Tuono 660 Akhirnya Mengaspal, Mesin dan Performa Bengis Segini Harganya

 

“PT Piaggio Indonesia selalu bersemangat untuk menghadirkan produk terbaru kami ke
Indonesia, kami memiliki tujuan untuk memberikan kontribusi terhadap pengembangan pasar dan antusiasme di dalamnya," ujar Marco Noto La Diega, President Director PT Piaggio Indonesia.

Seri terbaru dari Aprilia 660 adalah evolusi yang memberikan inspirasi kepada segmen motor sport.

Aprilia RS 660 meluncur di Indonesia.

Keluarga Aprilia 660 kini memiliki representasi yang tangguh melalui Aprilia RS 660 dan Aprilia Tuono 660.

Baca Juga: Bos Aprilia Pede Bisa Juara Dunia di MotoGP 2023 bersama Maverick Vinales

Baca Juga: Siap Jegal Ninja 250 dan CBR250RR, Motor Sport Terbaru Bertampang Gahar, Mesin 300 cc

Kedua saudara kembar tapi beda ini memiliki perbedaan dari segi detail dan gaya berkendara.

"Aprilia berangkat dari sejarah kuat di dunia balapan, dan motor Aprilia memberikan rasa
sensasional yang tak tertandingi. Melalui keluarga Aprilia 660, kami dapat melayani konsumen yang mendambakan adrenalin dan sensasi balap, namun tetap dengan penggunaan lebih praktis untuk berkendara sehari-hari," ucap Marco Noto La Diega.

"Baik Aprilia RS 660 maupun Aprilia Tuono 660 adalah motor sport kelas menengah yang mampu memberikan pengalaman berkendara yang mudah, lincah, dan gesit di berbagai kondisi, baik itu di sirkuit, di dalam kota, atau saat touring, sesuai dengan keinginan pengendara,"

Aprilia Tuono 660

Aprilia RS 660 dan Tuono 660 didesain, dirancang, dan diproduksi langsung dari Noale, Italia.

Dua motor ini dilengkapi teknologi terkini dan mampu mematahkan berbagai konsep terhadap motor sport yang dinilai tidak bisa berkembang.

Aprilia RS 660 memiliki mesin Aprilia forward-racing parallel twin berkapasitas 659 cc.

Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 100 Hp di 10.500 rpm dan torsi 67 Nm di 8.500 rpm.

 

Sedangkan Aprilia Tuono 660 terinspirasi dari Tuono V4 1100 yang legendaris dan menggabungkan teknologi terbaru dari Aprilia RS 660.

Baca Juga: Saingan Honda CBR150R dari Aprilia Muncul, Sporty Meski Mesin 125cc

Mesin yang digunakan pada Tuono 660 sama dengan mesin pada motor RS 660.

Namun ada perbedaan di segi performa brother, tenaga Tuono 660 sebesar 95 Hp di 10.500 rpm dan torsi 67 Nm di 8.500 rpm.

Aprilia RS 660 sendiri diperkenalkan dengan harga Rp 650 juta OTR DKI Jakarta.

Sedangkan Aprilia Tuono 660 memiliki banderol harga Rp 630 juta OTR DKI Jakarta.

Buat brother tertarik bisa langsung pesan Aprilia RS 660 dan Aprilia Tuono 660 ini ke Motoplex Dealership.

Awas kehabisan bro!