Honda Rilis Motor 1800 cc Bisa Jalan Mundur, Jadi Motor Honda Termahal di Indonesia

By Albi Arangga, Senin, 6 September 2021 | 17:40 WIB

Honda Gold Wing 2021

Part tersebut sekarang sudah jadi standar, karena sebelummnya cuma sebatas opsional dan harus dibeli terpisah.

Lalu ubahan di suspensi belakang yang kini dibuat lebih nyaman lagi saat dinaiki.

Perubahan pada suspensi tersebut menyesuaikan pada dimensi bodi yang makin panjang, yakni otalnya 2.615 mm, kalau yang versi sebelumnya hanya beda tipis, yaitu 2.579 mm.

Karena makin paanjang, bobotnya pun juga bertambah 10 kg menjadi,390 kg.

Lalu untuk mesin, motor ini memiliki kapasitas mesin 1.833 cc berpendingin cairan 6 silinder boxer.

Mesin yang super besar ini juga dilengkapi transmisi Dual Clutch Transmission yang semakin canggih.

Honda Gold Wing versi 2021 tersemat dual clutch

Bagi yang enggak tahu, Dual Clutch ini bahasa sederhanannya bisa matik dan bisa manual.

Baca Juga: Keren! Honda Luncurkan Motor 300 cc Harganya Lebih Murah dari CRF 250, Simak Spesifikasinya

Moge milik Honda ini juga bisa jalan mundur yang tujuannya memudahkan ketika keluar dari parkiran.

Gigi mundur pada Gold Wing terbaru pakai tenaga mesin, bukan dinamo starter seperti versi sebelumnya.

Penggunaan gigi mundur pada moge ini cukup mudah, ketika mesin menyala dan posisi gigi netral, tekan tombol maju/mundur di setang kiri.

Setelah itu lambangnya muncul di panel, nah tinggal pencet tombol DCT minus (-) untuk
mundur dan plus (+) untuk maju. Benar-benar memudahkan saat parkir sendiri.

Honda Gold Wing versi 2021 ini ditaksir seharga Rp 1.147.500.000 OTR DKI Jakarta.

Harga tersebut menjadikannya sebagai motor Honda paling mahal di Indonesia