Data Sering Dicuri dan Disalahgunakan, Ini Trik Simpel Biar KTP Aman Bro

By Ahmad Ridho, Sabtu, 4 September 2021 | 17:56 WIB

Data Sering Dicuri dan Disalahgunakan, Ini Trik Simpel Biar KTP Aman Bro

Berikan watermark

Caranya mudah, yaitu dengan memberikan watermark atau tanda air yang bisa dibuat dengan cara diedit secara digital maupun tulis tangan.

Watermark ini setidaknya harus berisi keterangan tanggal dan kepada siapa foto/scan KTP atau berkas penting lainnya akan diberikan.

Tujuannya, jika data tersebut disalahgunakan, pemilik KTP bisa mengetahui pihak mana yang melakukan penyalahgunaan tersebut.

Kartu Tanda Penduduk (KTP) menjadi salah satu dokumen penting karena sering digunakan untuk memverifikasi berbagai hal.

Jika pihak yang meminta KTP hanya menggunakannya untuk kebutuhan verifikasi, pasti pihak tersebut akan menerima bukti scan KTP dengan watermark.

Namun, jika pihak tersebut meminta scan KTP tanpa watermark, pemilik KTP perlu curiga dan harus mempertimbangkan ulang untuk memberikan data.

Berikut cara membuat watermark pada scan KTP:

- Foto KTP dengan benar

- Buka aplikasi edit foto. Aplikasi sederhana untuk edit foto di ponsel misalnya, Phonto, PicsArt, atau bisa juga dengan fitur Instagram Story

Baca Juga: Beneran Gak Nih Tanggal 15 Agustus Pemilik e-KTP Bakal Dapat Bantuan Rp 600 Ribu