Gridmotor.id - Saking berkembangnya teknologi pada motor, hingga kick starter atau slah, tidak terpasang pada motor matic sekarang.
Bahkan tidak sedikit pula pabrikan motor baru yang merilis produk model terbarunya tanpa kick starter.
Wah beresiko juga ini kalau semisal electric starter pada motor lagi macet.
Terus kebetulan enggak ada kick starter-nya, terus gimana coba?
Motor matic yang tidak memakai kick starter yaitu Honda PCX 160 dan Yamaha NMAX.
Meski begitu ada alasan tersendiri mengapa motor matic sekarang tidak lagi memakai kick starter.
Hal ini dijelaskan langsung oleh Endro Sutarno, selaku Technical Service Division Astra Honda Motor (AHM).
"Berdasarkan hasil riset konsumen saat ini lebih menyukai dan lebih sering menggunakan sistem starter yang elektrik (menggunakan jempol)," ucap Endro.
Baca Juga: Dijual Seharga Yamaha NMAX, Desain Imut Bisa Muat 3 Orang, Gak Perlu ke Pom Bensin
Baca Juga: Viral! Pemotor Yamaha NMAX Ngamuk Ditegur Petugas, Pos Penjagaan PPKM Dirusak, Pelaku Diduga Mabuk