Viral Pemotor Halangi Ambulan Bawa Bayi Kritis, Supir Ambulans Dan Oknum TNI Berakhir Damai

By Indra GT, Sabtu, 14 Agustus 2021 | 18:10 WIB

video seorang oknum TNI yang diduga menghalangi laju mobil ambulans menjadi perbincangan panas di media sosial.

Dari rekaman tersebut, ia tak sengaja menyenggol spion sepeda motor yang dikendarai seorang anggota TNI saat melintas di Jalan Otista Raya, Jatinegara, Jakarta Timur.

Namun, pengendara motor yang diduga tak terima disenggol, mengejar ambulans hingga menghalangi lajunya.

Baca Juga: Miris, Ambulans Tabrak Motor Hingga Pengendara Tewas Di Tempat

Sempat diberikan klakson, oknum TNI itu tetap menghalangi laju ambulans.

Tak lama berselang, pengendara sepeda motor menggebrak kaca mobil sebelah kanan dan memotong jalan ambulans.

Tak tersulut emosi, Gholib tak melakukan perlawanan karena sedang membawa pasien bayi dalam keadaan kritis.

"Dia sengaja gebrak pintu kaca depan sebelah kanan dan motong jalan saya," jelas Gholib.

Baca Juga: Viral Pengawal Ambulans Vs Konvoi Mobil Jenazah, Saling Berebut Jalan

Setelah video ini viral, ternyata yang melakukan pemukuklan mobilnya adalah anggota TNI.

"Iya dia TNI, tadi sudah klarifikasi karena sesama instansi kan," kata Gholib dikutip dari Wartakotalive.com.

Yang harus diambil pelajaran dari peristiwa ini adalah kita harus empati kepada pengendara lain.

Apalagi terhadap ambulans yang pastinya sedang membawa pasien dan menuju rumah sakit dengan terburu-buru.

Baca Juga: Lamongan Berduka, Motor Vs Ambulans Adu Banteng, Pemotor Langsung Tewas

Bila mendengar sirine segera memberi jalan kepada mereka karena ada yang lebih penting untuk didahulukan.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Senggol Oknum TNI di Otista, Sopir Ambulans Dihalangi Bawa Bayi Kritis: Diselesaikan Kekeluargaan