Mesin 660 Cc Turbocharger Fitur Komplit, Xpander Versi Mini Dijual Lebih Murah dari Motor Matic

By Ahmad Ridho, Sabtu, 7 Agustus 2021 | 22:10 WIB

Muat 4 orang bermesin 660 Cc turbocharger, Mitsubishi Xpander versi mini dijual lebih murah dari Yamaha TMAX DX.

Mitsubishi eK X (EK Cross) ini dilengkapi fitur komplet seperti Mi-Pilot single lane driver assistance untuk pengendaraan semi autonomous di jalan tol.

Mistubishi eK X dilengkapi beragam fitur keren seperti Mi-Pilot single lane driver assistance untuk pengendaraan semi autonomous di jalan tol.

Fitur keren lainnya adalah active cruise control, lane keep assist, grip control, multi around monitor serta digital rearview mirror.

Untuk banderolnya, di Jepang eK X dijual seharga 1.414.800 Yen atau sekitar Rp 176,8 jutaan.

Harga Mitsubishi eK X sendiri jauh lebih murah jika dibandingkan dengan Yamaha TMAX DX.

Baca Juga: Akhir Tahun 2020 Toyota Alphard Dilelang Lebih Murah dari Motor Matic, Bikers Bisa Ikutan

Dikutip GridMotor dari yamaha-motor.co.id, Yamaha TMAX DX dibanderol Rp 320 juta.

Nah kalau ngobrolin pilih mobil atau motor, kembali lagi kepada selera brother masing-masing, bener gak.

Tapi sayangnya mobil ini belum dipasarkan di Indonesia, tapi untuk yang berminat bisa memesannya via importir umum untuk proses pembelian.

Buat yang enggak mau ribet bisa lirik mobil imut yang banyak dijual dengan harga terjangkau.

Brother bisa pilih Nissan March, Toyota Yaris, Honda Jazz dan banyak pilihan mobil keluarga dengan bentuk imut lainnya.