Warga Berhamburan, Honda Vario VS Yamaha RX-King Adu Banteng, Pengendaranya Sama-sama Tewas

By Indra Fikri, Kamis, 5 Agustus 2021 | 06:35 WIB

Ilustrasi kecelakaan motor. Honda Vario VS Yamaha RX-King mengalami kecelakaan adu banteng, dua pengendaranya sama-sama tewas.

Gridmotor.id - Warga berhamburan, Honda Vario VS Yamaha RX-King mengalami kecelakaan adu banteng, dua pengendaranya sama-sama tewas.

Kecelakaan maut ini terjadi di Jalan Raya Raden Mas Said, tepatnya pada simpang tiga Brumbung, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

Dilansir dari laman TribunSolo.com, kecelakaan adu banteng itu terjadi pada Selasa (3/8/2021) malam.

Pengendara Yamaha RX-King bernomor polisi AE-2312-PF diketahui berinisal AN (22) yang merupakan warga Kabupaten Sukoharjo.

Sementara Honda Vario bernopol AD-2119-FO dikendarai oleh VJA (18) warga Wonokarto yang berboncengan dengan rekannya FNH (15) warga Wonoboyo.

Kanit Laka Satlantas Polres Wonogiri, Broto, menjelaskan kronologi kecelakaan maut yang menewaskan dua pengendara tersebut.

Kejadian berawal saat motor Vario melaju dari arah timur, lalu sesampainya di simpang tiga, Honda Vario hendak berbelok ke kanan.

"Namun dari arah berlawanan melaju sepeda motor RX-King sehingga tabrakan tidak bisa dihindari," jelas Broto dikutip dari TribunSolo.com, Rabu (4/8/2021).

Baca Juga: Dua Pemotor Terlibat Tabrakan Adu Banteng Sampai Dua Orang Tewas, Begini Kronologi Kejadiannya

Baca Juga: Sragen Berduka, Pemotor Honda BeAT Tewas Setelah Adu Banteng Lawan Truk, Ini Kronologinya

Lebih lanjut Broto mengungkapkan, setelah kejadian itu pengendara Vario meninggal saat dirawat di RSUD Wonogiri.

"Luka di bagian kepala, kemudian rekannya (FNH) yang membonceng saat ini masih dirawat di RSUD yang juga luka di kepala," sambungnya.

Sementara itu, pengendara RX-King yang juga dilarikan ke RSUD Wonogiri menghembuskan nafas terakhirnya.

"Pagi tadi dikabarkan meninggal dunia karena luka di kepala juga," sebut Broto.

Dijelaskan Broto, sebenarnya semua korban telah memakai kelengkapan yang harus digunakan saat bekendara seperti helm dan surat-surat berkendara.

"Kita himbau lagi kepada masyarakat, untuk selalu melengkapi kelengkapan kendaraan, surat-surat dan juga mematuhi undang-undang lalu lintas," imbuhnya.

Selain itu, kerusakan akibat kecelakaan itu juga cukup parah karena kerasnya tabrakan.

Baca Juga: Video Yamaha V-Ixion Vs Honda CB150R Adu Banteng, Begini Kondisi Korban

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Adu Banteng RX King vs Vario di Wonogiri, 2 Pengendara Tewas, Sempat Dirawat Intensif di Rumah Sakit