Sragen Berduka, Pemotor Honda BeAT Tewas Setelah Adu Banteng Lawan Truk, Ini Kronologinya

By Galih Setiadi, Kamis, 15 Juli 2021 | 06:00 WIB

Ilustrasi kecelakaan maut. Pemotor Honda BeAT tewas adu banteng dengan truk.

"sedangkan mobil light truk Mitsubishi Colt Diesel, berjalan dari arah berlawanan," lanjutnya.

Diduga karena mengendarai sepeda motor saat malam hari, pemotor Honda BeAT hilang konsentrasi.

"Mendekati lokasi kejadian, diduga pengendara sepeda motor hilang konsentrasi saat berkendara, dan oleng ke kanan," jelasnya.

Kronologi tabrakan diperkirakan terjadi adu banteng antara truk dan motor Honda BeAT itu.

Kondisi Honda BeAT yang terlibat adu banteng.

Baca Juga: Geger Kafe di Tawangmangu Jual Indomie Rebus Seharga Honda BeAT

Korban meninggal dunia, langsung dibawa ke Rumah Sakit Assalam Gemolong.

Ipda Irwan mengungkapkan, penyebab meninggalnya korban karena berbenturan dengan badan truk, sehingga mengakibatkan korban meninggal di tempat.

"Iya, penyebab korban meninggal setelah berbenturan dengan badan truk," singkatnya.

Selain itu, diduga karena benturan yang keras, kondisi sepeda motor juga mengalami kerusakan.

Nampak, bagian depan sepeda motor tersebut ringsek.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul "Kronologi Kecelakaan Maut Gemolong : Adu Banteng Honda Beat vs Truk, Pengendara Beat Sempat Oleng"