Tampang Ala Ninja, Motor Kawasaki Penantang NMAX dan PCX Malah Berakhir Tragis

By Erwan Hartawan, Rabu, 14 Juli 2021 | 16:29 WIB

Skutik Kawasaki J125.

MOTOR Plus-Online.com - Tampang ala Ninja, Motor Kawasaki ini malah berakhir tragis.

Padahal motor ini disinyalir bakal jadi penantang Yamaha NMAX dan Honda PCX.

Bila melihat area depan, brother pasti enggak sadar kali ini adalah motor matic.

Yup bagian depan dibuat menyerupai sport bike Kawasaki.

Ini terlihat dari headlamp model split yang memanjang ke atas.

Jika dilihat sekita mamang mirip banget Kawasaki Ninja.

Meski terlihat ala Ninja, motor ini cuma memakai mesin 125cc.

Motor ini adalah Kawasaki J125.

Baca Juga: Murah Banget Harga Kawasaki Ninja 250 Bekas Tahun 2018 Cuma Segini, Buruan Sikat'

Baca Juga: Rachmawati Soekarnoputri Meninggal Dunia, Ratusan Motor Kawasaki GTR1400 Concours Dihibahkan untuk Puspom TNI AD

Dibuatnya motor ini untuk menggoyang pasar NMAX dan PCX.

Motor matic Kawasaki J125

Berbeda dengan pasar di Indonesia, NMAX dan PCX punya varian 125 cc untuk pasar Eropa.

Varian ini dibuat untuk memudahkan pengedara khususnya bikers pemula.

Dari Kawasaki J125 menawarkan body yang bongsor dan desain yang sport.

Sektor pencahayaan Kawasaki J125 ini belum menggunakan led.

Tampilan instrumen pun dibuat ala motor matic besar Yamaha XMAX dengan dua cluster analog dan layar digital di tengah.

Panel Instrumen Kawasaki J125

Tampilan kaki-kakinya gambot khas sebuah maxi scooter dengan ban bertapak lebar.

Dipadu denga rem cakram di kedua ujung rodanya, plus dengan teknologi ABS 2 saluran.

Baca Juga: Menang Banyak Maling Motor di Bandung, Gasak BeAT, Scoopy dan NInja

Suspensi depannya masih teleskopik, sedangkan belakangnya sokbreker ganda dengan pengaturan yang bisa disesuaikan.

Uniknya, handel rem tangan di Kawasaki J125 mempunyai kenop pengaturan untuk mengubah jarak handel rem dengan jari tangan pengendara.

Kawasaki J125 juga terdapat bagasi dek tengah yang nyaman dengan port pengisian USB.

Kawasaki J125 dibekali mesin berkapasitas 125 cc, SOHC dengan 4-katup yang menghasilkan tenaga maksimal 12,6 dk pada 8.500 rpm.

Dan dengan torsi maksimum sebesar 10,9 Nm pada 7.750 rpm.

Kawasaki J125 ini sempat dijual di Inggris dan negara-negara lain di Eropa dengan kisaran harga £424 atau setara Rp 85 jutaan.

Namun, karena tak memenuhi standar emisi Euro 5 yang ketat di Eropa membuat Kawasaki J125 ini sudah berhenti diproduksi alias suntik mati.

PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) bahkan secara tegas tidak mempunyai rencana mendatangkan ke Indonesia.

Baca Juga: Wuih Lawan Kawasaki Ninja 250 Kaki-kaki Moge, Harga Bikin Penasaran

”Kami bukan spesialis skutik, Kawasaki lebih memilih bermain di segmen sport,” kata Deputy Head Sales and Promotion KMI Michael Candra Tanadhi, beberapa waktu yang lalu.

Gagal deh NMAX dan PCX punya saingan dari Kawasaki.