Baca Juga: Kunci Masih Menempel di Motor, Honda Scoopy Raib Saat Pemilik Mengambil Helm
"Pelaku (MT) saat itu melakukan pemantauan di Bank BRI dan dua pelaku lainnya (S dan OSE memantau) di Bank NTT," sebut Handrio dikutip dari Kompas.com.
Kemudian MT mendapatkan informasi tentang korban MR dari S dan OSE melalui sambungan telepon.
Ketiganya kemudian membuntuti korban yang baru keluar dari Bank NTT Cabang Waingapu, Sumba Timur.
Korban kemudian menuju ke salah satu tempat fotokopi yang beralamat di Kelurahan Matawai, Kecamatan Kota Waingapu, Sumba Timur.
Baca Juga: Marak Pencurian Data KTP Buat Pinjaman Online, Ini Trik Biar Enggak Jadi Korban
Ketiga pelaku mengetahui bahwa korban menyimpan uang di dalam jok motor.
Pada saat korban masuk ke dalam tempat fotokopi, pelaku S merusak kunci jok motor milik korban.
Sementara itu, OSE berperan memantau korban dari sebelah jalan raya.
Setelah mengambil uang milik korban, para pelaku kembali ke tempat penginapan.