Sukoharjo Gempar, Motor Sampai Dompet Driver Ojol Disikat Begal, Simak Kronologinya

By Galih Setiadi, Rabu, 9 Juni 2021 | 20:10 WIB

Motor sampai dompet milik driver ojol digasak begal.

Gridmotor.id - Sukoharjo geger, motor sampai dompet milik seorang driver ojol disikat begal.

Aksi pembegalan berada di daerah Baki, Sukoharjo, Jawa Timur.

Nasib nahas yang dialami driver ojol itu berlangsung hari Selasa (8/6/2021) dini hari.

Selain motor dan dompet, handphone miliknya tak luput dari target begal.

Baca Juga: Pelaku Prank Driver Ojol Bisa Didenda Jutaan Rupiah, CelenganJebol

Baca Juga: Geger Video Driver Ojol Kena Order Fiktif Rp 1 Juta, Begini Kata Gojek

Pembegalan tersebut langsung viral di media sosial.

Seperti postingan akun Instagram @visitsurakarta di LINK INI.

Kapolsek Baki, Iptu Azhar Helmi menjelaskan kejadian tersebut.

"Korban saat itu menerima telepon, order offline, jadi ada orderan offline untuk diantar ke Daleman, Baki," jelasnya mengutip Kompas.com.

Baca Juga: Asyik, Driver Ojol Dan Opang Jalani Swab Antigen Gratis Di Lokasi Ini

Kronologi berawal dari driver ojol bernama Yadi menerima orderan offline.

"Sesampainya di SPBU Daleman penumpang minta putar balik. Putar balik dan minta lewat di persawahan," ujar Azhar.

Dia mengatakan, di persawahan itu, penumpang yang ternyata adalah seorang begal melancarkan aksinya.

"Si driver ini (Yadi) disekap, dan juga dianiaya. Terus sepeda motor, dompet, HP, dibawa kabur oleh pelaku," kata Azhar.

Baca Juga: Bali Geger, Driver Ojol Lagi Order Makanan Dikeroyok 3 Ramaja Cowok

Azhar menuturkan, Yadi kemudian mendapatkan bantuan dari warga sekitar lokasi kejadian, dan pagi tadi mendatangi Polsek Baki untuk melaporkan peristiwa yang dia alami.

Azhar mengatakan, pelaku pembegalan berjumlah satu orang alias tunggal. "Pelaku tunggal, (korban) tidak dikeroyok. Informasi hari ini, (pelaku) tunggal," kata Azhar.

Azhar mengatakan, setelah menerima laporan dari korban, pihaknya langsung merujuk yang bersangkutan ke Puskesmas Baki untuk mendapatkan perawatan dan visum.

Azhar mengatakan, pihaknya juga menyelidiki cara pelaku mendapatkan nomor HP korban, yang kemudian digunakan oleh pelaku untuk melakukan orderan offline.
"Karena HP-nya kan juga dibawa pelaku. Jadi untuk mendalami ke situ, siapa yang nelpon, baru didalami," kata Azhar.

Baca Juga: Modus Habis Bensin , Driver Ojol Ini Malah Bawa Kabur Ponsel Remaja

Adapun Laporan dari Polsek Baki telah diterima pihak Gojek.

Seperti yang disampaikan Head of Regional Corporate Affairs & Strategy Gojek Arum K Prasodjo.

"Kami telah berkoordinasi dengan kepolisian dan akan memberikan seluruh dukungan yang diperlukan untuk menemukan pelaku dan penanganan kasus ini sesuai hukum yang berlaku," kata Arum.

Arum mengatakan, pihaknya mengimbau masyarakat, termasuk di dalamnya mitra driver, agar tetap berhati-hati dalam menjalankan order.

"Khususnya saat berada di waktu-waktu ataupun tempat rawan," ujar Arum.

Baca Juga: Mencekam, Rekaman CCTV Yamaha NMAX Milik Driver Ojol Dibegal di Tugu Tani

Arum menjelaskan, Tombol Darurat juga terdapat di aplikasi mitra saat menjalankan order, dengan tampilan yang mencolok.

Dia mengatakan, apabila terdapat indikasi bahaya kriminal pada saat perjalanan, atau melihat adanya kondisi kriminal yang dialami oleh pelanggan atau mitra pengemudi, maka tombol darurat dapat digunakan.

"Tombol ini terkoneksi ke tim khusus Gojek yang siaga 24 jam. Tombol serupa juga tersedia di aplikasi konsumen," kata Arum.


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral Driver Ojol 59 Tahun Dibegal, Motor dan Uang Dirampas, Ini Keterangan Polisi dan Gojek"