Pesaing Honda CBR150R dan Yamaha R15, Mesin Cuma 125cc Tapi Lebih Sporty

By Yuka Samudera, Jumat, 23 April 2021 | 17:10 WIB

Pesaing Honda CBR150R dan Yamaha R15, mesin cuma 125 cc, tapi lebih sporty!

GridMotor.id - Pesaing Honda CBR150R dan Yamaha R15, mesin cuma 125 cc, tapi lebih sporty!

Kedua motor tersebut tampaknya harus bersiap-siap bertemu lawan baru.

Motor sport ini adalah Lexmoto LXS 125 2021, punya tampang yang lebih sporty, namun cuma pakai mesin 125 cc!

Dengan mesin 125 cc, otomatis LXS 125 2021 ini lebih 'pelan' ketimbang kedua motor Jepang bermesin 150 cc tersebut.

Baca Juga: Yamaha Bikin Motor Adventure Baru, Pakai Mesin 150 cc, Masuk ke Indonesia?

Baca Juga: Ssst, Bocor Foto Motor Baru Harley-Davidson 300 cc, Siap Rilis Nih!

Namun kalau brother perhatikan detail tampilannya, kerasa seperti melihat motor 250 cc ke atas ya?

LXS 125 2021 mendapat banyak upgrade dibanding versi sebelumnya, yaitu LXR 125.

Lexmoto LXS 125 2021.

Garis bodinya lebih bersudut dan sangat sporty, bagian rangka sudah bergaya teralis yang kece.

Lexmoto LXS 125 meluncur dengan dua pilihan warna baru, yaitu Matt Grey & Yellow Fluo, dan Black & Blue.

Baca Juga: Skutik Gambot Baru, Mesin Lebih Kencang, Yamaha XMAX dan Honda Forza 250 Bakal Ketar-Ketir

Motor sport ini sudah rilis untuk pasar Eropa dengan banderol £ 2.499 atau Rp 50 jutaan.

Wah lebih mahal ketimbang harga Yamaha R15 dan Honda CBR150R yang dijual kisaran Rp 35 - 40 jutaan nih bro!

LXS 125 2021 ini memang layaknya versi upgrade tampilan dari LXR 125 sebelumnya.

Jika soal mesin dan beberapa fitur, masih sama seperti LXR 125.

Lexmoto LXS 125 2021, motor sport baru siap lawan Yamaha R15 dan Honda CBR150R.

Baca Juga: Heboh Honda BeAT Dibayar Pakai Uang Koin, Sengaja Gak Ditukar Gegara Ini

Seperti mesin yang masih mengadopsi satu silinder 125 cc, EFI injeksi, plus girboks 6 percepatan.

Tenaga yang sanggup dihasilkan mesin ini adalah 13,6 hp, lebih besar dibanding Lexmoto LXR 125 yang hanya 11,9 hp.

Lexmoto juga membuat LXS 125 2021 lebih ringan 12 kg dari LXR.

Suspensi depan masih memakai garpu teleskopik, sedangkan di belakang terdapat sebuah monosok. 

Pengereman disokong cakram ganda di depan, dan cakram tunggal di roda belakang.

Posisi lubang knalpot Lexmoto LXS 125 2021 berada di bawah bodi belakang. Mirip moge!

Ada keunikan di Lexmoto LXS 125 2021 ini, yaitu letak posisi knalpotnya.

Di versi terbaru ini, berada di bawah buritan alias jok belakang, sering disebut under tail exhaust.

Kalau Lexmoto LXS 125 2021 ini meluncur di Indonesia, brother bakal ada keinginan buat milikin satu gak?