THR bantuan pemerintah ini akan disalurkan tanggal 20 April 2021.
Hal itu disampaikan Menteri Kordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.
"Karena permintaan untuk barang UMKM terus naik, Kami akan memberi stimulus ini pada tanggal 20 bulan April ini" ungkapnya.
Selain bantuan UMKM, pemerintah kucurkan dana ke sektor pariwisata di pertengahan tahun ini.
Baca Juga: Jangan Kaget Saldo ATM Bertambah, 3 Bantuan Pemerintah Cair April 2021 Ini Buruan Cek
Dana tersebut sebesar Rp 2 triliun dan akan diserahkan pada periode Juni 2021 hingga Juli 2021.
"Ini untuk bangga wisata Indonesia dan ini saya pikir langkah-langkah pemerintah yang sangat proaktif untuk membangun ekonomi lebih kuat,” tambah Luhut.
Luhut menambahkan, pemerintah berhasil menghemat sekitar US$ 17 miliar dari alokasi anggaran belanja modal dan belanja barang yang sebesar Rp 1.300 triliun.
Anggaran yang dihemat ini akan digunakan untuk mengembangkan UMKM nasional.
Baca Juga: Bantuan Rp 3,55 Juta Bakal Cair Bulan April 2021, Buruan Dicek Apakah Nama Kamu Lolos