Individu atau perorangan calon TKI yang akan berangkat bekerja ke negara penempatan.
Persyaratan administrasi berupa identitas berupa KTP dan Kartu Keluarga, perjanjian kerja dengan pengguna jasa, perjanjian penempatan, serta passpor, visa, dan persyaratan lainnya sesuai ketentuan.
Menurut laman resmi BNI, Kredit Usaha Rakyat BNI diberi kemudahan proses cepat dengan nominal di atas Rp 10 juta hingga Rp 50 juta.
Bisa dicicil hingga 60 bulan dan suku bunga rendah 6% efektif per tahun juga tidak diwajibkan jaminan tambahan.
Syarat umum pemohon perorangan KUR Mikro BNI
Baca Juga: Siapin KTP Ada Pinjaman Tanpa Agunan Rp 50 Juta dari BRI, Buruan Ajukan Online
1. Kriteria Debitur
- Individu/perseorangan atau badan usaha dalam hal ini Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM)
- Anggota keluarga dari karyawan/karyawati yang berpenghasilan tetap atau bekerja sebagai Tenaga kerja Indonesia (TKI), TKI yang purna dari bekerja di luar negeri, dan pekerja yang terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), yang melakukan usaha produktif dan layak namun belum memiliki agunan tambahan atau agunan tambahan belum cukup.
2. Perizinan Usaha
Individu/perseorangan atau Badan usaha perorangan: minimal Surat Izin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) yang diterbitkan Pemerintah Daerah dan/atau surat keterangan usaha dari Kelurahan setempat atau surat izin lainnya.
Badan usaha diluar butir a di atas mengacu ketentuan BNI.