GridMotor.id - Maverick Vinales meluapkan kesenangannya usai memang di seri perdana, MotoGP Qatar 2021.
Tapi ada yang aneh dengan ekspresi yang ditunjukan pembalap tim Yamaha ini, maksudnya?
Mengawali balap dari posisi ke-3, Vinales mampu menunjukkan kualitasnya.
Para pembalap Ducati memang dominan di awal laga sampai 10 lap tersisa.
Baca Juga: Masuk Daftar Pembalap MotoGP Qatar 2021, Marc Marquez Siap Ngegas?
Baca Juga: Komentar Valentino Rossi Bikin Geger, Ini Rencananya Setelah Pensiun dari MotoGP 2021
Francesco Bagnaia bak enggak terbendung dan mendominasi posisi pertama sendirian.
Baris kedua diisi pembalap tim Pramac Racing, Johann Zarco yang membuat kejutan.
Sementara Jack Miller enggak mau kalah dan terus mengawal rekannya dari baris ketiga.
Namun demikian, duet pembalap tim Yamaha yakni Fabio Quartararo dan Maverick Vinales enggak tinggal diam.
P1 Yeeeeees!!!!! Thank you @YamahaMotoGP ???????????????? pic.twitter.com/Eu1490A015
— Maverick Viñales (@mvkoficial12) March 28, 2021
Baca Juga: Ini Jadwal Tes Resmi MotoGP, Moto2 dan Moto3 di Sirkuit MotoGP Qatar
Sempat merangsek ke posisi ke tiga, Quartararo malah makin merosot di tengah balapan.
Vinales yang melihat peluang tanpa ampun mampu menyodok ke posisi pertama.
Saling overtake antar pembalap mewarnai balap MotoGP Qatar yang dihelat pada Minggu malam (28/3/2021).
Yang mengejutkan tentu aksi juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir.
Baca Juga: BREAKING NEWS: Pemilik Tim MotoGP Meninggal Dunia Karena Covid-19
Hasil MotoGP Qatar 2021, Johann Zarco (juara 2), Maverick Vinales (1) dan Fransesco Bagnaia (3).
Perlahan namun pasti Mir melesat ke depan bahkan sampai jelang finis mampu berada di posisi kedua.
Sayang, saat di trek lurus Mir kehilangan tenaga dan harus rela finis ke-4.
Vinales yang enggak terbendung mampu mengunci kemenangan dan disusul Zarco di posisi ke-2 dan Bagnaia ke-3.
Dream start to 2021 for @mvkoficial12! ????
And a victory dedicated to a special someone in his life! ❤️#QatarGP ???????? pic.twitter.com/YtVNqkrMJG
— MotoGP™???? (@MotoGP) March 28, 2021
Usai balapan, Vinales menunjukkan ekspresi gembira sambil menunjukkan gestur aneh.
Baca Juga: Heboh! Andrea Dovizioso Siap Gantikan Marc Marquez di Tes MotoGP Qatar
Mantan pembalap Suzuki ini mengelus perutnya seperti mencontohkan wanita hamil.
Ternyata kemenangan itu memang didedikasikan untuk calon bayinya yang akan lahir.
Maverick Vinales sendiri resmi menikahi kekasihnya bernama Raquel di Andorra.
Enggak banyak terekspos siapa sebenarnya istri Vinales ini, yang jelas perempuan itu berasal dari daerah yang sama dengan pemilik nomor start 12 ini di Girona.
Baca Juga: Akhirnya Terbongkar Alasan Tabung Minyak Rem Motor MotoGP Dibungkus Handuk
Wah rupanya kemenangan ini benar-benar sangat spesial buat Vinales.
Menang di seri perdana MotoGP 2021 sekaligus jadi kado spesial untuk calon anaknya.
Hasil balap MotoGP Qatar 2021:
Hasil balap MotoGP Qatar 2021.