Siapin KTP atau KK Bantuan Rp 300 Ribu Cair 4 Bulan Nonstop

By Ahmad Ridho, Kamis, 18 Maret 2021 | 07:03 WIB

Siapin KTP atau KK Bantuan Rp 300 Ribu Cair 4 Bulan Nonstop

 

GridMotor.id - Bantuan Rp 300 ribu disalurkan 4 bulan berturut-turut, siapkan KTP atau KK bawa ke kantor pos.

Bantuan Rp 300 ribu sangat membantu dan merupakan pengganti bantuan sembako dari pemerintah.

Bantuan ini merupakan Bantuan Sosial Tunai (BST) yang penyalurannya mulai bulan Januari sampai April 2021.

BST berasal dari pemerintah, melalui Kementerian Sosial (Kemensos).

Baca Juga: Dibagi-bagi Lewat Bank BRI Cepat Ambil Bantuan Pemerintah Rp 10 Juta Per Orang

Baca Juga: Bantuan Rp 3,55 Juta Segera Cair Lagi, Cukup Pakai HP untuk Mengecek

Tapi tidak semua masyarakat bisa mendapatkan bantuan ini.

Sasaran BST

- Keluarga anggota PKH yang Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos.

- Keluarga penerima manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) yang belum menerima bansos.

Untuk mencairkannya, dilakukan di kantor pos, dengan membawa persyaratan.

Baca Juga: Bantuan Rp 10 Juta Pemerintah Langsung Cair, Buruan Datang ke Bank BRI