Geng Motor Diduga Keroyok Remaja di Medan, Diserang Sajam dan Balok

By Ardhana Adwitiya, Kamis, 4 Maret 2021 | 17:30 WIB

Ilustrasi Geng motor. Geng motor diduga keroyok remaja 17 tahun di Medan, Sumatera Utara, diserang sajam dan balok.

GridMotor.id - Geng motor diduga keroyok ramaja 17 tahun di Medan, Sumatera Utara, korban diserang sajam (senjata tajam) dan balok.

Aksi brutal diduga geng motor di Medan kembali menelan korban jiwa.

Seorang pemuda bernama Muhammad Farhan Lubis (17), tewas mengenaskan diduga dibantai geng motor.

Kejadiannya di Jalan SM Raja, persis depan pabrik getah PT Asahan, Kelurahan Timbang Deli, Kecamatan Medan Amplas, tiga hari lalu.

Baca Juga: Bubarkan Geng Motor yang Lagi Konvoi, Anggota Polisi Malah Dibacok

Baca Juga: Viral Bentrokan Geng Motor di Bandung Barat, Motor Terbakar dan Korban Terkapar

Diketahui korban merupakan warga Garu VI, Medan Amplas, Medan, Sumatera Utara.

Menanggapi aksi brutal tersebut, Kanit Reskrim Polsek Patumbak Iptu Philip Purba menyebutkan, hingga kini pihaknya masih melakukan penyelidikan.

"Kita masih mendalami, mohon waktu dan doanya ya," tandasnya, Rabu (3/3/2021).

Belum diketahui motif di balik pembantaian tersebut, namun rekan korban menduga pelaku adalah geng motor.