Motor Baru Honda PCX 160 Bisa Dibooking, Setor Rp 500 Ribu dan KTP

By Ardhana Adwitiya, Rabu, 3 Februari 2021 | 21:40 WIB

Motor baru Honda PCX 160 sudah bisa dibooking, cuma setor uang Rp 500 ribu nih.

GridMotor.id - Motor baru Honda PCX 160 sudah bisa dibooking bro, cukup setor uang Rp 500 ribu dan KTP nih.

Kehadiran Honda PCX 160 sangat dinantikan bikers di Indonesia beberapa hari belakangan.

Bahkan kabarnya motor baru Honda PCX 160 siap meluncur dalam waktu dekat.

Pasalnya gambar Honda PCX 160 sempat terpajang di website resmi Astra Honda Motor (AHM) beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Honda PCX 160 Siap Meluncur, Intip Fitur dan Teknologinya Dibanding PCX 150

Baca Juga: Harganya Cuma Rp 24 Jutaan, Penantang Honda PCX 160 Akhirnya Resmi Dijual

Tampilannya menawarkan pilihan warna dari Honda PCX 160, yaitu merah dan putih.

Yang pasti, motor matic Honda ini sudah meluncur duluan di Jepang dan Thailand.

Honda PCX 160 memakai mesin eSP+ dengan konfigurasi bore x stroke 60.0 mm x 55,5 mm.

Makanya kapasitas mesin motor baru Honda ini naik sampai 156,9 cc.

Baca Juga: Motor Baru Honda PCX 160 Meluncur, Punya 6 Pilihan Warna Keren

Dibanding Honda PCX 150 dengan kubikasi mesin sekitar 149 cc.

Dari data spesifikasinya, Honda PCX 160 punya tenaga 16,08 dk / 8.500 rpm, dan torsi 15 Nm / 6.500 rpm.

Meski belum meluncur di Indonesia, beredar kabar kalau pemesanan Honda PCX 160 sudah dibuka.

"Kalau untuk pembelian (Honda PCX 160) cash minimal tanda jadi 500 ribu," buka salah satu sales Honda di Jakarta Barat, Selasa (2/2/2021).

Honda PCX 160 di website resmi PT AHM

Baca Juga: All New Honda PCX 160 Rilis di Thailand, Tersedia Dua Pilihan

Pemesanan Honda PCX 160 berlaku buat pembelian cash dan juga kredit.

Untuk pemesanan Honda PCX 160 cash alias tunai, brother cukup memerlukan KTP.

Sedangkan untuk pemesanan Honda PCX 160 secara kredit tanda jadinya bisa lebih murah.

"Tapi kalau untuk kredit, proses seperti biasa, data yang disiapkan KTP KK," lanjutnya.

Baca Juga: Honda PCX 160 Siap Mengancam, Teknologi dan Harganya Bikin Penasaran

"Tanda jadi Rp 500 ribu, sama seperti pembelian cash" imbuh sales itu.

"(Pemesanan) lewat online bisa, langsung ke dealer bisa. Tapi untuk lebih jelas bagusnya langsung ke dealer." katanya sambil mengakhiri.

Di Thailand, Honda PCX 160 tersedia dalam dua varian, yaitu standar dan ABS.

Untuk Honda PCX 160 standar dijual 85.900 Baht atau sekitar Rp 40,1 jutaan (1 Bath = Rp 466.99, per 3 Februari 2021).

Baca Juga: Honda PCX 160 Terbaru Meluncur, Desain Keren Kapasitas Mesin Bengkak Harganya Cuma Segini

Sedangkan untuk tipe ABS-nya dipatok 91.900 Baht atau Rp 42,9 jutaan.

Kalau di Indonesia, kira-kira berapa ya harga motor baru Honda PCX 160?