Gokil, Satu Unit Honda Brio Ditukar Tanaman Hias Janda Bolong

By Fadhliansyah, Sabtu, 23 Januari 2021 | 09:25 WIB

Gokil, Satu Unit Honda Brio Ditukar dengan Tanaman Hias Janda Bolong


Gridmotor.id - Gokil banget, satu unit Honda Brio ditukar dengan tanaman hias Janda Bolong.

Nasib beruntung dialami oleh seorang petani tanaman hias di Pasar Tanaman Hias Jungle Fest Minaqu Home Nature, yang berlokasi di Bogor, Jawa Barat.

Petani tanaman hias yang bernama Sutisna itu tidak menyangka kedatangan rezeki melalu seorang kolektor tanaman hias.

Kolektor tanaman yang disebut sultan tanaman hias itu kemudian mendatangi rumah Sutisna.

Baca Juga: Waduh! Tanaman Senilai Rp 100 Juta Hilang Digondol Maling Naik Motor, Aksinya Terekam CCTV

Baca Juga: Pemotor Melongo, Viral Beli Tanaman Hias Pakai Mobil Avanza, Warganet: Pulang Naik Pot

"Ia lihat-lihat awalnya, bisa nih ditukar dengan mobil (kata pembeli) terus saya bilang oke, kalau saya kan gimana baiknya saja, terus oke kita deal, ya kalau dibilang Pak Denny ini sultannya bunga," ujarnya.

Sutisna mengatakan bahwa semua berjalan biasa.

Ia pun menawarkan jenis jenis bunga yang dimilikinya mulai dari jutaan rupiah belasan juta hingga puluhan juta.

Namun spontan ketika itu seorang pembeli dengan nama Denny menawar dengan mobil.

Baca Juga: Lagi Beli Tanaman Hias Wanita Ini Jadi Korban Jambret, Pelaku Mengendap-endap Naik Motor

Sutisna mengatakan bahwa delapan pot tanaman hias miliknya yang ditukarkan dengan mobil di antaranya adalah Monstera Andasoni Varigata atau Janda Bolong, Florida Beauty, Monstera Marmorata dan Philodendron Billetiae.

“Kalau ditotal, totalnya senilai Rp 150 juta,” ucap Sutisna.

Seperti diketahui, trend tanaman hias yang terus meningkat membuat para petani tanaman hias berlomba memunculkan keunikan tanaman hasil budidayanya.

Tak heran jika tanaman hias yang memiliki keunikan yang langka dan tumbuh dengan sehat dihargai jutaan bahkan hingga puluhan juta rupiah.

Baca Juga: Bikers Garuk-garuk Kepala Tanaman Janda Bolong Lagi Booming Laku Seharga 2 Yamaha NMAX, Pedagang Bongkar Penyebabnya

Bagi penghobi tanaman hias soal harga bukan menjadi masalah selama mereka bisa mendapatkan tanaman yang diinginkannya.

Seperti seorang kolektor dan penghoby tanaman hias asal Depok Denny Lacon yang rela menukarkan mobil miliknya dengan delapan pot tanaman hias yang dijual oleh petani tanaman hias di Pasar Tanaman Hias Jungle Fest Minaqu Home Nature Kota Bogor.

Denny bercerita bahwa awalnya Ia mengunjungi Pasar Tanaman Hias Jungle Fest Minaqu Home Nature karena tertarik dengan berbagai jenis bunga yang dijual oleh para petani tanaman hias.

Ketika itu beberapa hari lalu Ia terpesona dengan tanaman-tanaman hias yang dijual petani tanaman hias Sutisna di Pasar Tanaman Hias Minaqu Home Nature.

Baca Juga: Keren Nih Ide Siswi MAN 2 Gresik, Tongkol Jagung Buat Bikin Kinclong Bodi Motor

Denny pun menawarkan satu buah mobil miliknya untuk ditukar dengan tanaman hias.

"Sebenarnya sih saya pakai uang juga sebetulnya itu gak masalah, tapi karena teman-teman petani ini maunya mobil ya sudah mobil, kebetulan ada juga mobil,”katanya.

Denny bercerita Ia sudah mengoleksi tanaman hias sejak tahun 2005.

Karena selain memiliki keindahan mengkoleksi tanaman hias juga memiliki keuntungan tersendiri.

Baca Juga: Setara 2 Yamaha NMAX Baru! Tanaman Janda Bolong Harganya Kian Meroket, Apasih Kelebihan yang Bikin Mahal?

“Kalau saya sudah hobi dari 2005 suka tanaman hias, kebetulan saya lihat tanamannya bagus-bagus,” katanya.

Setelah menyepakati jual beli tanaman Sutisna dan Denny pun melakukan transaksi jual beli dengan bukti kuitansi yang dilengkapi materai.

Selanjutnya Denny pun membawa tanaman hias miliknya dan Sutisna mendapat satu unit mobil Honda Brio.

Artikel ini telah tayang di tribunnewsbogor.com dengan judul Janda Bolong Milik Petani Tanaman Ini Ditukar dengan Honda Brio oleh Sultan Bunga Asal Depok