Motor Listrik Garapan Universitas Budi Luhur Diluncurkan, Speknya Bikin Penasaran

By Ahmad Ridho, Jumat, 15 Januari 2021 | 11:02 WIB

Motor listrik BL-SEV01 motor listrik BLDC yang menghasilkan tenaga maksimal sampai 16 kW atau sekitar 21,45 dk.

GridMotor.id - Motor listrik garapan Universitas Budi Luhur akhirnya resmi diluncurkan, speknya bikin penasaran.

Motor listrik ini diberi nama BL-SEV01, bagaimana spesifikasinya?

Peluncuran motor listrik dari Universitas Budi Luhur ini berlangsung hari ini, Kamis (14/1/2021).

Motor listrik bergaya Cafe Racer ini digelar secara online, salah satunya lewat Channel YouTube Kampus Budi Luhur.

Ternyata spek motor listrik ini diklaim setara motor sport bermesin 300cc.

Baca Juga: Bukti Motor Listrik Gesits Tangguh, Terobos Banjir Tanpa Kendala

Baca Juga: Motor Listrik Mirip Motor Bebek Termahal Dijual Murah, Speknya Bikin Kepo

BL-SEV01 merupakan sepeda motor yang 100 persen digerakan menggunakan tenaga listrik sebagai sumber tenaganya.

Kalau detilnya, nama motor listrik ini adalah Budi Luhur-Sport Electric Vehicle 01 (BL-SEV01).

Pengembangan BL-SEV01 mendapatkan dukungan dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI).

Malahan motor listrik sangar ini juga dibantu salah satu builder kondang, Katros Garage untuk bagian desain.

Baca Juga: Ditunjuk Jadi Menteri Sosial, Tri Rismaharini Naik Motor Listrik Peringati Warga di Rumah Saja Saat Libur Natal dan Tahun baru