Gridmotor.id - Mobil nekat salip truk, malah tabrak motor dari arah berlawanan.
Pengendara motor pun langsung terpental hingga meninggal dunia.
Peristiwa kecelakaan tersebut terjadi di Bypass Ir. Soekarno, Banjar Sanggulan, Desa Banjar Anyar, Kecamatan Kediri, Tabanan, Bali, pada hari Selasa (1/12/2020) malam.
Dikutip dari Tribun Bali, kecelakaan terjadi sekitar pukul 18.15 WITA.
Baca Juga: Lamongan Berduka, Honda Vario 125 Terkapar Sampai Ringsek Diseruduk Honda Freed, Bocah 9 Tahun Tewas
Sebelum kejadian tersebut, sebuah mobil yang dikemudikan oleh I Gusti Ngurah Swastana (40) bergerak dari arah timur (Denpasar) menuju arah barat (jalur Gilimanuk).
Setibanya di lokasi kejadian atau pada KM 18, pengendara mobil tersebut mendahului kendaraan truk hingga melewati as jalan dengan kecepatan sedemikian rupa.
Pada saat bersamaan sebuah sepeda motor yang dikendarai Bayu Novianto tersebut datang dari arah berlawanan.
Karena jarak yang begitu dekat, kecelakaan pun tak terhindarkan.