Gridmotor.id - Walah, Valentino Rossi melorot di FP2 MotoGP Portugal 2020, tapi pembalap Yamaha lainnya malah oke.
Padahal, ronde akhir MotoGP 2020 ini jadi momen penting bagi Valentino Rossi.
MotoGP Portugal 2020 jadi momen terakhir Valentino Rossi bersama pabrikan Yamaha, sebelum dirinya hijrah ke Petronas Yamaha SRT.
Balapan belum dimulai, Valentino Rossi justru tercecer dilatihan resmi kedua, Jumat (20/11/2020).
Baca Juga: Hasil MotoGP Eropa 2020: Joan Mir Tampil Gemilang, Valentino Rossi Ketiban Sial di Tengah Balapan
Selain itu sebagai informasi, sesi FP1 dan FP2 kelas premier diadakan selama 70 menit di masing-masing sesi.
Alasannya karena Autodromo Internacional do Algarve alias sirkuit Portimao bisa dibilang masih asing bagi pembalap.
Dengan waktu lebih longgar, para pembalap bisa lebih maksimal menggali data dan juga mempertajam feeling dengan trek.
Pembalap lebih berani menekan jadi wajar mulai ada yang crash di FP2 ini, setelah tidak ada yang crash di sesi sebelumnya.
Not the start @Rins42 wanted to FP2! ????
The @suzukimotogp rider is down at Turn 8! ????#PortugueseGP ???????? pic.twitter.com/1QPdLf7nRi
— MotoGP™???? (@MotoGP) November 20, 2020
Stefan Bradl yang tampil bagus di FP1 sempat memimpin FP2 di menit ke-13.
Setelahnya, ada pembalap tuan rumah Miguel Oliveira yang merebut posisi teratas saat sesi tersisa 45 menit.
Oliveira menampilkan performa bagus setelah jadi yang tercepat di FP1.
Tersisa 17 menit, Franco Morbidelli akhirnya bisa menggusur sementara posisi Oliveira.
Baca Juga: Waduh Kenapa Nih Valentino Rossi Mendadak Bubarkan Tim Balap Sky Racing Team VR46 Moto3?
Di akhir latihan, Johann Zarco mampu mengunci waktu tercepat.
Di belakangnya ada Maverick Vinales dan Aleix Espargaro.
Kemudian pembalap Yamaha lainnya, seperti Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli berada di urutan ke-4 dan 10.
Sementara Valentino Rossi menyudahi latihan di urutan nyaris buncit dengan waktu 1 menit 41,279 detik.
Berikut hasil FP2 MotoGP Portugal 2020.
Hasil latihan resmi 2 (FP2) MotoGP Portugal 2020, (20/11/2020), Valentino Rossi kedua paling pelan catatan waktunya