Modal Segini Ternyata Sudah Bisa Bikin Usaha SPBU Mini Pertashop, Begini Cara Daftarnya

By Fadhliansyah, Rabu, 18 November 2020 | 12:01 WIB

Modal Segini Ternyata Sudah Bisa Bikin Usaha SPBU Mini Pertashop, Begini Cara Daftarnya

Untuk skema pertama, biaya yang diperlukan untuk investasi awal dan operasional adalah sebesar Rp 250 juta. Sementara skema kedua atau CODO yakni sekitar Rp 80 juta.

Contohnya untuk membuka usaha Pertashop Gold, maka luas minimum yang diperlukan yakni kurang lebih 210 meter persegi atau 15 x 14 meter.

Lalu tangki penyimpanan memiliki kapasitas 3 KL upper ground dengan omzet rekomendasi sebesar 400 liter per harinya.

Untuk produk yang dijual di Pertashop antara lain Pertamax, Dexlite, LPG non-subsidi, dan pelumas.

Baca Juga: Ayo Buka Usaha Pom Pertamini Modalnya Cuma Rp 7,5 Juta untuk Beli Dispenser Untungnya Bisa Rp 420 Ribu Setiap Harinya

Berikut syarat menjadi mitra Pertashop:

- Memiliki legalitas usaha berbentuk badan usaha dan atau badan hukum (CV, koperasi, PT).
- Memiliki kelengkapan dokumen legalitas berupa KTP, NPWP, akta perusahaan.
- Memiliki atau menguasai lahan untuk pengoperasian Pertashop.
- Mendapatkan rekomendasi dari Kepala Desa

Baca Juga: Bisa Untung Sampai Jutaan Rupiah Tiap Bulan, Begini Cara Mudah Daftar Pertashop dari Pertamina