Kabar Gembira, Pemerintah Berencana Melanjutkan BLT UMKM Rp 2,4 Juta Sampai Tahun Depan, Ini Alasannya

By Fadhliansyah, Jumat, 13 November 2020 | 14:34 WIB

Kabar Gembira, Pemerintah Berencana Melanjutkan BLT UMKM Rp 2,4 Juta Sampai Tahun Depan, Ini Alasannya


Gridmotor.id - Kabar gembira nih, pemerintah berencana melanjutkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) UMKM Rp 2,4 juta sampai tahun depan!

Brother pasti sudah gak asing dengan BLT UMKM ini kan?

Yap, di tengah pandemi Covid-19 seperti sekarang, pemerintah memberikan berbagai bantuan kepada masyarakat untuk bisa bertahan.

Salah satu bantuan yang diberikan adalah BLT UMKM, yang diberikan ke pelaku UMKM.

Baca Juga: Asyik Nih BLT BPJS Gelombang 2 Sudah Cair, 15.72 Juta Pekerja Kebagian Rp 600 Ribu Buruan Cek Link Ini

Baca Juga: Jangan Lupa Pantau Saldo ATM Hari Ini, BLT Subsidi Gaji Gelombang Dua Sudah Cair Nih!

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mengatakan, walaupun program bantuan ini sudah diperpanjang dengan tambahan pagu untuk 3 juta pelaku UMKM, hingga saat ini jumlah peminatnya masih tetap tinggi.

"Sebelumnya jumlah penerima program ini hanya 9,1 juta penerima, tapi karena dapat tambahan dari pak Presiden 3 juta pelaku UMKM lagi, makanya kita perpanjang. Walaupun sudah ditambah penerimanya, kami melihat masih banyak yang minat mendapatkan bantuan dari program ini," kata Teten dikutip dari Kompas.com.

Teten menyebutkan, sebanyak 28 juta pelaku UMKM mendaftar untuk menerima bantuan ini.

Sementara jumlah pelaku UMKM yang ditargetkan untuk menerima bantuan ini hanya 12 juta pelaku usaha.

Baca Juga: Bikers Harus Paham, Ini Jenis Usaha Yang Bisa Dapat BLT Rp 2,4 Juta Dari Pemerintah Dan Syarat Utamanya

Oleh sebab itu, lanjut dia, pemerintah masih terus melakukan evaluasi untuk keberlamjutan program ini hingga tahun depan atau setidaknya hingga kuartal I/2021.

"Ini sedang kita evaluasi untuk tetap diajukan tahun depan, mungkin sampai di kuartal I. Meskipun mungkin keadaan ekonomi sudah lebih baik, tapi barangkali masih sulit kalau untuk usaha mikro," kata Teten.

Sejauh ini, kata Teten, program BLT masih berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

Sebab, di lapangan, belum ada ditemukan bantuan tunai yang diberikan salah sasaran.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Peminat Masih Tinggi, BLT UMKM Rp 2,4 Juta Direncanakan Berlanjut Tahun Depan"