Pertama, harga yang dipatok, yakni mulai dari Rp 170.000 adalah tarif dasar (basic fare). Ini belum termasuk biaya Pajak Pertambahan Nilai (PPN), Iuran Wajib Jasa Raharja (IWJR), dan Airport Tax/ Passanger Service Tax (PSC).
Kemudian, perjalanan yang bisa dipesan adalah sepanjang 11 November 2020 hingga 30 April 2021.
Promo ini bisa didapatkan untuk seluruh rute penerbangan Sriwijaya Air dan NAM Air.
Kendati demikian, Sriwijaya Air hanya memberikan 4 tiket promo dalam setiap rute penerbangan.
Selain itu, dalam promo ini juga tidak bisa dilakukan pemesanan secara kelompok atau group booking.
Jika sudah memesan dan melakukan transaksi pembayaran, maka tiket tersebut sudah tidak bisa kembali diuangkan, diubah jadwal keberangkatannya, dipindahtangankan, atau diubah rutenya.
Terakhir, perusahaan menekankan jika penumpang sudah menggunakan program flash sale HUT ke-17 Sriwijaya Air, maka brother tidak bisa menggabungkannya dengan program promo lainnya.