Bikin Ngiler! Ini Kumpulan Vespa Limited Edition di Indonesia, Harga Bekasnya Aja Tembus Ratusan Juta Rupiah

By M Aziz Atthoriq, Rabu, 4 November 2020 | 18:25 WIB

Bikin ngiler! Ini kumpulan Vespa limitide edition di Indonesia, harga bekasnya aja tembus ratusan juta rupiah

Baca Juga: Hedon Gila! Vespa Primavera Sean Wotherspoon Dimodif Habis Ratusan Juta Rupiah

Seperti namanya, model ini terinspirasi dari kecanggihan dan kemewahan kapal pesiar.

Vespa Primavera Yacht Club saat itu dibanderol Rp 42 jutaan.

Warna Vespa Primavera Yacht Club

7. Vespa Primavera 50th Anniversary

Akhir tahun 2018, Vespa meluncurkan Vespa Primavera edisi spesial.

Berbeda dengan Vespa Primavera biasa, ini adalah model yang dirilis untuk memperingati 50 tahun kelahiran Vespa Primavera.

Baca Juga: Pesaing Honda BeAT Harganya Lebih Murah, Motor Matic Ini Punya Fitur Super Canggih Berbasis Android

Vespa Primavera 50th Anniversary

Vespa Primavera sendiri pertama kali mengaspal tahun 1968 silam.

Logo 50th Anniversary dapat ditemukan di laci penyimpanan.

Sedangkan jok punya aksen double stitching berwarna cerah.

Saat itu, edisi terbatas ini dijual dengan harga Rp 2 juta lebih mahal daripada tipe standar.

Baca Juga: Auto Ganteng Maksimal, Peugeot Django 125 Edisi Spesial Akhirnya Diluncurkan Cuma Dijual 21 Unit di Dunia

8. Vespa Sprint Notte

Vespa Sprint Notte

PT Piaggio Indonesia meluncurkan Vespa Sprint Notte ke Indonesia pada April 2019.

Dirilis terbatas, Vespa Sprint Notte dilepas dengan harga Rp 48,5 jutaan.

Seperti namanya, skuter ini dibalut warna hitam doff di seluruh body, dan sentuhan warna glossy black di beberapa bagian.

9. Vespa Primavera Sean Wotherspoon

Vespa Primavera Sean Wotherspoon

Di Indonesia, Vespa Primavera Sean Wotherspoon merupakan Vespa yang sangat viral di tahun 2020.

Baca Juga: Replika Vespa 98 Seri 0 Tahun 1946, Vespa Terlangka dan Hampir Punah

Gimana enggak? Vespa Primavera Sean Wotherspoon punya kelir warna-warni yang sangat mencuri hati bikers Tanah Air.

Pada peluncurannya bulan September lalu, Vespa Primavera Sean Wotherspoon dijual dengan harga Rp 85 juta atau hampir dua kali harga standarnya.

Kurang dari seminggu, Vespa Primavera Sean Wotherspoon ludes terjual dan banyak yang menjual kembali dengan harga Rp 100 jutaan.

10. Vespa Racing Sixties

Vespa Racing Sixties

Vespa Racing Sixties adalah edisi spesial sebagai tanda penghormatan pada era keemasan balap Vespa di tahun 1960-an.

Baca Juga: Modifikasi Vespa Pakai Cakram Belakang, Ada Paket Ekonomisnya

Vespa Racing Sixties disematkan pada dua varian, yakni Vespa Sprint 150 i-get dan Vespa GTS 300 HPE.

Selain itu, terdapat dua kelir untuk edisi Vespa Racing Sixties, yakni green bosco (hijau) dengan grafis kuning, dan white innocenza (putih) dengan grafis merah.

Untuk harga, Vespa Sprint 150 Racing Sixties dibanderol Rp 54,6 juta, sedangkan Vespa GTS 300 HPE Racing Sixties dijual Rp 157 juta OTR Jakarta.

11. Vespa Primavera RED

Vespa Primavera RED

Yang terakhir banget masuk Indonesia, yakni Vespa Primavera RED.

Baca Juga: Lihat Kuy Detail Vespa Sprint 150 dan Vespa GTS 300 HPE Edisi Vespa Racing Sixties

Vespa Primavera RED merupakan penerus kerjasama Vespa dengan RED, setelah Vespa 946 RED.

Sama seperti Vespa 946 RED, Vespa Primavera RED dibalut kelir serba merah, mulai dari body, pelek, sampai jok.

Vespa Primavera RED dibanderol Rp 53.600.000 On The Road Jakarta.

Meski sudah lama meluncur dengan harga tinggi, kini Vespa limited edition bekas dijual dengan harga selangit.

Baca Juga: Jarang yang Tahu Yamaha Excel Nih, Kok Namanya Mirip Vespa Ya?

Belakangan, Vespa limited editon yang paling baru, ialah Vespa Primavera Sei Giorni II dan Vespa 946 Christian Dior.

Walau begitu, belum jelas apakah akan dijual di Indonesia atau enggak.

Vespa 946 Christian Dior