Jambret HP Pakai Motor Pacar, Ternyata Alasannya Pinjam Motor Pacar Untuk Cari makan Malam

By Indra GT, Rabu, 28 Oktober 2020 | 17:25 WIB

Ilustrasi jambret HP

Baca Juga: Pemotor Geram, Jambret HP Ditangkap di Duren Sawit, Wajahnya Langsung Lebam Seketika

Video yang memperlihatkan seorang wanita jadi korban aksi penjambretan saat live Facebook di kawasan Suaka Margasatwa Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara, viral di media sosial.

Video yang diunggah akun Instagram @jakut.info tersebut memperlihatkan seorang wanita sedang memegang telepon seluler, dan mengarahkan kamera depan ke wajahnya.

Tidak lama berselang, dua pria yang berboncengan mengendarai sebuah sepeda motor, datang dari arah belakang.

Pelaku lalu merampas ponsel tersebut dan melarikan diri.

Baca Juga: Pakai Yamaha NMAX Jambret HP, Pemilik HP Langsung Kejar Pakai Jeep Rubicon, Mobil Terbalik Tabrak Separator Busway.

Belakangan diketahui korban merupakan seorang karyawan swasta dan bernama Mega Gustina (30).

Menurut Mega, peristiwa itu terjadi pada Minggu (27/9/2020) pagi.

"Saya adalah korban dari penjambretan di Hari Minggu (27/9/2020), tepatnya sekitar jam 8.30 WIB di depan kawasan Margasatwa Muara Angke," kata Mega, Rabu (30/9/2020).

Mega menceritakan, ketika itu dirinya bersama kedua temannya sedang bersepeda ke arah Pantai Indah Kapuk, dan melewati area Suaka Margasatwa Muara Angke.

Baca Juga: Koplak, Video Komplotan Maling HP Berjaya Berkat Bantuan Helm Motor, Netizen: Maling Berkelas

Saat melintas di sekitar lokasi, Mega dan kedua temannya mendapati kawanan monyet berkeliaran di jalanan.

Melihat pemandangan langka itu, mereka pun berusaha mengabadikan.

"Karena kita pertama kali lewat situ dan baru pertama kali lihat ada kawasan itu."

"Akhirnya kita berhenti dan mengabadikan momen lah, kayak bikin story gitu," ungkapnya.

Baca Juga: Santuy Banget, Video Maling Gasak HP dari Dashboard Motor Honda BeAT Beredar Luas, Netizen Malah Komentar Begini

Mega lalu mengeluarkan ponsel dan mengambil gambar suasana di depan Suaka Margasatwa Muara Angke, serta melakukan siaran langsung di aku Facebook miliknya.

Saat itu, dua pria yang berboncengan mengendarai sepeda motor datang dari belakang Mega.

Mereka lalu merampas ponsel yang sedang dipakai korban untuk siaran langsung.

"Kedua orang ini tiba-tiba langsung merampas handphone aku."

"Cuma aku sempat tarik-tarikan handphone, cuma enggak bisa, karena jari-jari aku langsung sakit jadinya kelepas," beber warga Jakarta Barat itu.

Baca Juga: Medan Mencekam, Video Maling Cekatan Berhasil Gasak Ponsel Seketika, Pengemudi Mobil Terlena Saat Sedang Isi Bensin, Ini Fakta Lainnya

Alhasil, ponsel Oppo A9 miliknya raib dijambret pelaku.

Menurut Mega, pelaku memakai jaket abu-abu, di mana yang satunya menggunakan helm dan tidak mengenakan masker.

"Laporan sudah diproses, semoga untuk si penjambret ini bisa segera ditangkap oleh pihak kepolisian," harap wanita yang telah melapor ke Polda Metro Jaya ini.

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Pinjam Motor Pacar Alasan Cari Makan Malam, Pengangguran Ini Malah Rampas Handphone