Cerdas! Antisipasi Patroli Malam Polisi, Para Pembalap Liar Pakai Alat Ini Buat Komunikasi

By Erwan Hartawan, Rabu, 14 Oktober 2020 | 10:34 WIB

Tim Tiger Polres Jakarta Utara mengejar pelaku balap liar

Gridmotor.id - Zaman memang sudah semakin canggih, ada aja ide dari para pemain balap liar buat antisipasi patroli polisi.

Mereka menggunakan alat komunikasi ini biar aman.

Yap memang kalo ngomongin balap liar emang tidak ada habisnya.

Padahal bukan kejadian sekali dua aksi balap liar memakan korban jiwa.

Baca Juga: Bikers Subang Waspada, Polres Subang Gencar Awasi Peserta Sunmori yang Kebut-kebutan

Baca Juga: Simak Bro, Ini Deretan Motor-motor Bekas Yang Jadi Favorit di Balap Liar

Hal ini yang membuat polisi sering mengadakan razia balap liar.

Sebab jika terjadi kecelakaan bukan saja merugikan diri sendiri, tapi pengendara lain juga bisa kena imbasnya.

Eits tapi kali ini bukan ngomongin kecelakaan ya, tapi ada hal unik yang polisi temukan saat razia para pemain balap liar.

Seperti yang diunggah akun Facebook Lensa Indonesia RTV.

Baca Juga: Balap Liar Ambyar Diseruduk Truk Muatan Cabai, Motor Ancur Terlindas, Netizen: Tabrak Aja Sampe Palanya Pecah

Saat itu Tim Tiger dari Polres Jakarta Utara sedang mengadakan patroli malam.

Sesampainya di daerah Tanjung Priok Tim Tiger mendapati sejumlah pemuda sedang berkumpul yang diduga bakal menggelar balap liar.

Saat polisi mendekat, para pemuda tersebut pun berhamburan.

Namun Tim Tiger berhasil menangkap 4 orang pemuda untuk di introgasi.

Baca Juga: Gubrak! Kebanyakan Gaya, Ending Pembalap Drag Liar Ini Malah Cium Aspal

Kepada polisi para pemuda itu mengaku tidak mau balapan, hanya sekedar mencoba motornya.

Nantinya motor ini akan balapan di daerah Gunung Sahari.

Yang bikin kaget, saat digeledah polisi menemukan alat komunikasi berupa Handy Talky (HT).

Polisi temukan Handy Talky saat razia pelaku balap liar

Polisi langsung menanyakan fungsi HT tersebut.

Baca Juga: Wuih, Ini Komponen Yang Sempat Jadi Tren di Motor Yamaha Mio Khusus Buat Balap Liar

Awalnya salah satu pemuda mengaku untuk meliat pengendara lain yang akan datang saat uji coba motor.

Namun polisi tidak begitu saja percaya, hal hasil salah satu pemuda mengakui fungsi HT tersebut.

HT ini digunakan untuk komunikasi apabila ada polisi yang datang saat datang.

Agar mereka bisa serempak kabur dari lokasi kejadian.

Baca Juga: Wuih, Ramai di Balap Liar Pakai Tangki Bensin dari Fiber, Apa Saja Keunggulannya?

Yap walaupun ini alat komunikasi lama, tapi pemain balap motor kali ini cukup cerdas loh.

Sebab jika menggunakan HT tidak ada bukti chat atau telfon yang biasanya polisi geledah.

Selain HT polisi juga mendapati timbangan sabu di jok motor.

Tapi pemuda ini pun menjelaskan alat tersebut untuk menimbang berat dari roller yang akan dipasang pada motor.

Baca Juga: Terungkap, Ternyata Banyak Anak-anak Balap Liar Yang Doyan Pakai Kondom, Nah Loh!

Karena tidak kedapatan sebagai pemakai narkoba, para pemuda tersebut dilepaskan, namun motor yang dipakai diamankan ke Polres karena tak punya surat-surat.

Gimana menurut brother? cerdas gak para pemain balap motor ini?

Tonton video lengkapnya klik LINK disini.