Geger Sahrul Gunawan Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan Motor, Ternyata Begini Faktanya

By Ardhana Adwitiya, Selasa, 13 Oktober 2020 | 14:19 WIB

Geger artis sinetron Sahrul Gunawan meninggal dunia akibat kecelakaan motor, ini faktanya

GridMotor.id - Heboh kabar artis sinetron Sahrul Gunawan meninggal dunia akibat kecelakaan motor, cek faktanya bro!

Netizen dibuat geger dengan kabar meninggalnya artis Sahrul Gunawan.

Enggak cuma netizen, mantan pemain sinetron itu juga dikejutkan dengan banyak telepon dan WhatsApp yang menghubunginya untuk mengucapkan duka cita.

Pemain serial Jin dan Jun itu mengaku ponselnya tak berhenti berdering dari pagi hingga malam.

Baca Juga: Bocah 14 Tahun Tewas Setelah Salah Perhitungan Ketika Menyalip, Yamaha Mio Sampai Ringsek

Baca Juga: Trek-trekan, Honda Supra X 125 Bocah 15 Tahun Tubruk Toyota Rush Sampai Hancur, Langsung Tewas di Tempat

Usut punya usut, hal itu merupakan imbas dari headline berita media online yang menuliskan: Sahrul Gunawan Meninggal Dunia, Kecelakaan Maut di Palopo.

Otomatis Sahrul Gunawan menanyakan kebenaran kabar duka dari Palopo, Sulawesi tersebut.

Ternyata Sahrul Gunawan warga Palopo yang meninggal kecelakaan, bukan Sahrul Gunawan artis dan penyanyi terkenal itu.

Tapi Sahrul Gunawan yang artislah yang kebanjiran pertanyaan konfirmasi.

Baca Juga: Ngeri, Pemotor Berboncengan Terjun ke Jurang Sedalam 50 Meter Hingga Tewas, Awal Kecelakaan Karena Hal Ini

Akhrinya Sahrul Gunawan pun menanggapi judul berita tersebut lewat akun Instagram @sahrulgunawanofficial, Selasa (12/10/2020).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

dr pagi byk telp dan wa nanya kbr, sihoreng teh krn ada berita ini. ya Allah smg korban yg namanya persis sama dgn sy di trm iman islamnya, dan keluarga yg ditinggalkan diberi ketabahan. alhamdulillah sy sehat dan baik2 saja. smg sahabat2 ig sy pun begitu, amin

Sebuah kiriman dibagikan oleh sahrul gunawan (@sahrulgunawanofficial) pada

 

"dr pagi ada telp dan wa nanya kbr, sihoreng teh krn ada berita ini.

ya Allah smg korban yg namanya persis sama dgn sy, Allah trm iman islamnya dan keluarga yg ditinggalkan diberi ketabahan" tulisnya.

Sahrul Gunawan pun mengabarkan dirinya baik-baik saja.

Baca Juga: Izin Antarkan Tugas ke Rumah Gurunya, Motor yang Ditumpangi Siswi SMP Ini Tertabrak Truk di Tengah Jalan

"alhamdulillah sy sehat dan baik2 saja.

smg sahabat2 ig sy pun begitu, amin," tulis Sahrul.

Dalam hitungan jam, unggahan Sahrul Gunawan itu menuai banyak komentar warganet.

Sahrul Gunawan Warga Palopo Itu Tewas Dengan Telinga Berdarah, Tabrak Sepeda Motor Sedang Belok

Sebelumnya diberitakan kecelakaan menewaskan pria bernama Sahrul Gunawan di Palopo Sulawesi Selatan Kamis 8 Oktober 2020 malam.

Kecelakaan motor sebabkan Sahrul Gunawan (bukan Sahrul Gunawan artis) meninggal dunia

Baca Juga: Tukang Sayur Tewas Ditabrak Pria yang Menyetir Dalam Kondisi Mabuk, Mobil Oleng dan Keluar Jalur

Mengutip Tribun Timur, pria bernama Sahrul Gunawan tewas dalam kecelakaan maut yang terjadi di Kelurahan Tompotikka, Kecamatan Wara, Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (08/10/2020) malam.

Dalam kecelakaan maut itu, Sahrul Gunawan (bukan Sahrul Gunawan aktor pemeran di serial sinetron Jin dan Jun) menyalip motor di depannya.

Namun motor yang dikendari Sahrul Gunawan terlalu mepet dan akhirnya terjatuh.

Korban mengalami luka-luka. Telinganya mengalami pendarahan.

Baca Juga: Akibat Senggolan, 3 Motor Terlibat Kecelakaan, Dua Orang Tewas Satu Luka-Luka, Ini Penjelasan Polisi

"Korban meninggal dunia di Rumah Sakit At Medika dengan luka di paha, kaki kiri, dan darah keluar dari telinga," kata Kasat Lantas Polres Palopo, Iptu Muhammad Tang.

Kecelakaan ini terjadi tepatnya di perempatan Jalan Anggrek diduga Kelurahan Tompotikka.

Kasat Lantas Polres Palopo, Iptu Muhammad Tang mengatakan pengendara terjatuh setelah menyenggol motor saat akan menyalip.

Korban rupanya tak bisa mengendalikan laju motor dalam kondisi menyalip dan terlalu mepet dengan motor lain dari arah sama yang berbelok ke selatan atau ke kanan.

Baca Juga: Naas Nasib Pengendara Motor Honda Supra, Tewas Jatuh Dari Jembatan Gantung Setinggi 10 Meter

Dalam kondisi motor tersebut belok kanan, muncul motor ditunggangi Sahrul Gunawan dari arah belakang hendak menyalip.

"Korban yang meninggal bernama Sahrul Gunawan 14 tahun," kata Tang saat dikonfirmasi, Jumat (9/10/2020).

"Korban mengendarai Yamaha Mio M3 DP 3165 US," sambungnya.

 

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Heboh Kabar Sahrul Gunawan Diberitakan Meninggal Dunia karena Kecelakaan, Ini Fakta Sebenarnya