Mencekam! Video Perusakan Mobil Polisi Oleh Massa di Bandung, Saksi Mata Sampai Ketakutan dan Bersembunyi

By Fadhliansyah, Rabu, 7 Oktober 2020 | 08:05 WIB

Mencekam! Video Perusakan Mobil Polisi Oleh Massa di Bandung, Saksi Mata Sampai Ketakutan dan Bersembunyi



Gridmotor.id - Video perusakan mobil polisi oleh massa di Bandung, Jawa Barat, viral di media sosial.

Perusakan ini merupakan pelampiasan masa dari aksi demo tolak UU Cipta Kerja.

Bukan cuma mobil polisi, sejumlah fasilitas publik di sekitar Taman Cikapayang Dago juga dirusak massa.

Polisi pun harus menembakkan gas air mata untuk meredam aksi beringas massa tersebut.

Baca Juga: Klaten Mencekam! Bentrok 2 Kelompok Massa Pecah di Pasar Pedan, Pemotor Kocar-kacir

Baca Juga: Bikin Emosi! Viral Video Pemotor Terobos Jalan Cor Beton Basah, Warganet: Auto Diamuk Massa

Dampak aksi unjuk rasa penolakan UU Cipta Kerja yang dilakukan ratusan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Kota Bandung, Selasa (6/10/2020) malam, menyebabkan sejumlah fasilitas publik di sekitar Jalan Ir H Djuanda mengalami kerusakan.

Tampak beberapa pot tanaman di Taman Cikapayang (Dago) teguling hingga tanahnya berserakan.

Bahkan pot tanaman dari batu yang menghiasi median jalan menuju Taman Radio pun hancur berpuing-puing diduga dirusak oleh peserta aksi yang anarkis.

Pecahan pot berserakan dan mengganggu kelancaran arus lalu lintas di kawasan tersebut.

Baca Juga: Pemotor Kocar-kacir Babak Belur, Polsek Ciracas dan Mobil Dibakar Gerombolan Massa, Begini Awal Mula Kerusuhan