Ada Apa Nih? Kok Valentino Rossi Dekat Dengan Orang Nomer Satu di Suzuki MotoGP, Mau Bikin Tim Satelit Bareng?

By Indra Fikri, Kamis, 1 Oktober 2020 | 16:25 WIB

Kok pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi dekat dengan orang nomer satu di Suzuki MotoGP, mau bikin tim satelit bareng?

Gridmotor.id - Kok pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi dekat dengan orang nomer satu di Suzuki MotoGP, mau bikin tim satelit bareng?

Orang nomer satu di Suzuki MotoGP, Davide Brivio orang yang membawa Valentino Rossi ke Yamaha pada tahun 2004.

Bersama Rossi, Brivio berhasil mengantarkan masa keemasan dalam sejarah MotoGP.

Saat ini, Brivio merupakan kepala tim Suzuki Ecstar di MotoGP.

Kabarnya, Davide Brivio segera membangun kembali kolaborasinya yang bersejarah dengan The Doctor.

Baca Juga: Bikers Sadar Gak Nih? VR46 Alias Valentino Rossi Ternyata Catat 2 Rekor Baru di MotoGP Catalunya 2020, Yuk Kepoin

Baca Juga: Gak Ada Hubungannya Sama Balap Helm Valentino Rossi Isinya Malah Obat Kuat Pria, Waduh Kocak Juga

Kali ini dengan Rossi bukan lagi pada perannya sebagai pembalap, melainkan sebagai manajer tim.

Meskipun Rossi sudah menandatangani kontrak dengan Petronas pada 2021, namun Vale sudah mulai memikirkan masa depannya.

Dan dalam satu tahun setelah kontrak dengan Petronas berakhir kemungkinan Rossi akan gantung helm.

Setelah pensiun Rossi bisa mencurahkan waktu penuh untuk timnya, VR46.

Tujuannya adalah untuk membawa pembalap, setelah Moto3 dan Moto2, juga ke MotoGP sebagai tim satelit dari pabrikan hebat.