Akhirnya Bisa Tidur Nyenyak, Ternyata Ini Alasan Motor Balap Liar Jarang Terpasang Rem Belakang

By Indra Fikri, Kamis, 24 September 2020 | 18:56 WIB

Ilusrasi balap liar

Gridmotor.id - Banyak yang belum tahu, ternyata ini alasan banyak motor balap liar jarang terpasang rem belakangnya.

Mungkin yang sering nonton balap liar sering melihat motor tersebut tanpa adanya rem belakang.

Tentu ini sangat berbahaya bagi penunggang dan orang di sekitarnya.

Apalagi, motor-motor ini sejatinya dipakai sebagai pacuan berkecepatan tinggi.

Jadi penasaran apa alasan motor balap liar tidak pakai rem belakang.

Baca Juga: Zaman Sekarang Masih Ada Gak Yah, Mitos Joki Balap Liar Main Ilmu Hitam Pakai Ilmu Monyet?

Baca Juga: Bikers Wajib Tahu, Ini Dia Alasan Crankcase Kawasaki Ninja 150 ZX Jadi Favorit di Balap Liar

"Alasan motor balap liar tidak pakai rem belakang yang pertama untuk mengurangi gesekan. Dengan begitu, diharapkan roda bisa berputar lebih lancar."

"Alasan lainnya, agar tuas rem tidak terinjak saat rider berdiri jinjit pada footstep. Sering juga joki menginjak tuas rem belakang secara tidak sengaja."

"Tanpa disadari juga kecepatan motor menjadi sedikit berkurang," ucap Ali, joki balap lurus yang cukup tenar di wilayah Cibinong, Bogor, Jawa Barat.

Meski begitu, Ali juga mengatakan pengaruh dicopotnya rem belakang tidak terlalu terasa meningkatkan performa motor.

Malah, saat kondisi hujan banyak joki yang memanfaatkan rem belakang untuk mengurangi roda belakang yang sprint saat lepas start.