Seorang Ibu Mengendarai Motor Matik Masuk Tol Kembali Viral Di Media Sosial, Ini Penjelasan Polisi

By Indra GT, Minggu, 20 September 2020 | 08:23 WIB

Seorang ibu mengendarai motor matik masuk tol di Semarang jadi viral di media sosial.

Gridmotor.id - Seorang ibu mengendarai motor matik masuk tol di Semarang jadi viral di media sosial.

Seharus ibu pengendara motor matik ini memperhatikan rambu jalan sebelum memilih jalur.

Sebelum memasuki jalur tol sudah ada rambu peringatan untuk kendaraan apa saja yang boleh melintas.

Jalan tol hanya diperbolehkan untuk kendaraan bermotor roda 4 atau lebih.

Baca Juga: Viral Naik Sepeda Masuk Jalan Tol, Ternyata Motor Masuk Tol Juga Ada Sanksi Pidana Dan Dendanya Bisa Bisa Buat Bayar DP Motor

Baca Juga: Viral Video Pemotor Cewek Ambyar di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Kena Tilang Pasal Berlapis

Polisi pun angkat bicara terkait peristiwa yang sempat menghebohkan warganet tersebut.

Unit I Sat PJR Ditlantas Polda mengklarifikasin peristiwa itu, bahwa hal tersebut terjadi pada 12 September 2020.

"Bahwasanya pada hari Sabtu tanggal 12 september sekira pukul 12.00 wib, terdapat sepeda motor yang dikendarai oleh seseroang yang kami duga wanita melaju dari KM 438 Kaligawe menuju gerbang tol Muktiharjo," ujar Kanit I Sat PJR Ditlantas Polda Jateng, AKP Rendi Johan Prasetyo, Sabtu (19/9/2020).

Pengendara motor yang mengenakan helm merah, baju, dan kerudung warna cokelat itu, kata Rendi, setelah melaju sekitar satu kilometer sampai di KM 437, dia menjumpai dek tol Muktiharjo.

Baca Juga: Jangan Ditiru, Rombongan Moge Ugal-ugalan di Jalan Layang Non Tol Casablanca, Padahal Gak Boleh Tapi Malah Nekat

"Terdapat sekuriti yang pada waktu itu berdinas dan melihat kejadian tersebut dan memberikan informasi bahwasanya ini wilayah jalan tol."

"Sehingga sepeda motor tersebut segera berbalik arah dan menuju jalan arteri," ujarnya.

Kata Rendi, pengendara motor tersebut belum masuk ke ruas tol. Dia hanya melintas di jalur menuju tol.

"Jadi sepeda motor tersebut belum memasuki jalan tolnya, yang dimasuki adalah jalan menuju tol belum sampai di gerbang tol sudah berbalik arah dan keluar dari area tol," kata dia.

Baca Juga: Jungkir Balik Hampir Kelindes! Video 3 Wanita Boncengan Motor Masuk Tol Jakarta-Cikampek, Tabrak Mobil Sampai Terlempar

Mendasari hal itu, katanya, pihaknya akan memyelidiki leboh intensif terkait dengan kejadian tersebut.

Pihaknya juga mengimbau kepada masyarakat agar mematuhi rambu-rambu lalu lintas yang ada dan mematuhi larangan bagi sepeda motor atau sepeda kayuh memasuki ruas tol.

Artikel ini telah tayang di Tribunpantura.com dengan judul Viral Sepeda Motor Masuk Tol di Semarang, Polisi: Itu Tanggal 12 September Kemarin