Kocak! Polisi Marahin Pelajar Sekolah Soal Masker, Warganet: Anak Siapa Sih Tong

By Erwan Hartawan, Selasa, 15 September 2020 | 19:40 WIB

Pelajar dihadang polisi karena salah pakai masker.

Gridmotor.id - Kocak nih, polisi marahin pelajar sekolah karena penggunaan masker ini.

Selama pandemi virus corona, kehadiran masker bagi pemotor hukumnya wajib.

Namun tak sekadar hadir, penggunaan benda ini juga patut diperhatikan.

Salah-salah, bisa jadi pemilik masker malah harus berurusan dengan aparat seperti yang satu ini.

Baca Juga: Tidak Pakai Masker, Pemotor Nekat Putar Balik Nyaris Nabrak Angkot, Pilih Kena Covid-19 Apa Kecelakaan?

Baca Juga: Awas Bro, Bikers Yang Tidak Pakai Masker Saat PSBB Total Bisa Kena Denda Rp 1 Juta

Viral di media sosial, sebuah video yang memperlihatkan ulah nyeleneh pengendara Yamaha Vixion.

Polah pengunggang motor sport naked ini membuatnya terciduk oleh Polisi.

Video tersebut diunggah oleh akun Instagram yang bernama @newdramaojol.id, Senin (14/9/2020).

Dalam video tersebut terlihat saat seorang pelajar berseragam pramuka tengah kena omelan dari seorang Polisi.

Baca Juga: Duh Kenapa Nih, Pemorot Bule Ber-Helm Full Face Kena Tilang Satpol PP

Rupanya ia diceramahi karena salah menggunakan masker.

Bukannya dipakai di muka, masker pemotor ini malah dipasang di lampu depan motor.

"Kamu lebih menghargai motor ini daripada nyawa kamu. Gimana ini," ujar pak Polisi pada pemotor tersebut.

Bikin heran, aksi pemotor ini pun mengundang sederet respons kocak dari warganet. Berikut beberapa di antaranya.

Baca Juga: Petugas Satpol PP Ditabrak Empat Remaja yang Berboncengan Satu Motor, Ternyata Takut Kena Razia Masker

"Anak siapa sih lo tong," tulis @b16_zaka.

"Calon duta masker indonesia," celetuk @theofilus_ryan.

"Bocil nya maen sulap, masker yang di lampu motor di masukin ke kantong dia ngeluarin masker baru dari kantong," kata @rahmanabdul837.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

ada ada aja lu tong

A post shared by NEWDRAMAOJOL.ID (@newdramaojol.id) on