Bak untuk membawa barang juga besar dan kalau mau muatan tidak kehujanan bisa pesan model box dari aluminium.
Kendaraan angkutan ini didukung bak atau boks yang panjangnya 1,650 meter lebar 1,425 meter dan tinggi 2,75 meter.
Bajaj Maxima Cargo dijual oleh perusahaan yang sama versi roda 4 kendaraan pribadi dan angkutan umum ukuran mungil yaitu Bajaj Qute.
"Cocok untuk buka usaha pengiriman paket ke komplek-komplek juga untuk food truck dan lainnya," ucap sumber yang belum mau disebut namanya.
Baca Juga: Braaak...Yamaha NMAX Babak Belur Ciuman Muka Lawan RX King, Satu Orang Ditutup Terpal
Menurut sumber lagi, mesin Bajaj Cargo Maxima bisa irit karena didukung dua busi dalam satu silinder.
Pihak Bajaj menyebutnya teknologi DTS-i (Dual Twin Spark-ignition).
Mesin kapasitas 236,2 cc menghasilkan maksimal maksimal 8 Kw (10.7 HP) @4.500 rpm dan torsi maksimal 20,1 Nm @ 3.000 rpm.
Wajar jika konsumsi bensinnya mendekati Yamaha NMAX juga.