Komplotan Maling Uang Nasabah Bank Berhasil Diringkus, Aksinya Bawa Kabur Rp 147 Juta Pakai Motor

By Indra GT, Kamis, 3 September 2020 | 22:15 WIB

Ilustrasi -Komplotan spesialis maling uang nasabah bank yang bawa kabur Rp 147 juta pakai motor berhasil ditangkap Polisi.

 

Gridmotor.id - Komplotan spesialis maling uang nasabah bank yang bawa kabur Rp 147 juta pakai motor berhasil ditangkap Polisi.

Ada 5 orang dalam kelompok spesialis uang nasabah, 4 orang berhasil ditangkap dan satu orang masih DPO.

Dalam melakukan aksinya ke 5 orang ini memiliki peran masing-masing untuk membuat mulus dalam melakukan aksinya.

Peran dari masing- masing kelompok membuat korban tidak sadar kalau sedang diincar uangnya yang baru saja diamabil dari bank.

Baca Juga: Korban Histeris! Bermodus Ban Kempis, Perampok Bermotor Gasak Uang Rp 250 Juta Hasil Jual Tanah

Baca Juga: 3 Motor, 4 Helm Dan Senjata Rakitan Berhasil Diamankan! Ternyata Modal Untuk Rampok Uang Nasabah Bank

Polisi berhasil mengungkap kasus pencurian uang Rp 174 juta yang menggunakan modus pecah kaca mobil di Jalan KBP Duriyat, Ponorogo.

Polisi menangkap tersangka berinisial MM (33) asal Sampang.

Kapolres Ponorogo, AKBP Mochamad Nur Azis mengatakan komployan ini tidak hanya beraksi di Ponorogo.

"Komplotan ini juga beraksi di Sragen dan Banyumas," kata Azis kepada SURYAMALANG.COM, Selasa (1/9/2020).