Ciracas Mencekam, Polsek Ciracas Dibakar Oleh Puluhan Motor Tak Dikenal Tadi Malam, Belum Jelas Motifnya

By Indra GT, Sabtu, 29 Agustus 2020 | 07:59 WIB

Suasana di Kantor Kepolisian Sektor Ciracas, Jakarta Timur, Sabtu (29/8/2020) dini hari setelah dibakar oleh puluhan pemotor yang tak dikenal

Baca Juga: Viral Video Driver Ojol Ringkus dan Seret Penjahat ke Polsek, Ternyata Begini Faktanya

Mereka melakukan perusakan dan membakar sebuah mobil yang terparkir di area Polsek Ciracas, Jakarta Timur.

"Ada beberapa kerusakan yang dialami seperti mobil yang memang upaya untuk dibakar," ucapnya.

Sampai saat ini polisi sendiri masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di Polsek Ciracas.

"Sampai dengan saat ini kita lihat sendiri bahwa anggota sedang melakukan olah TKP," ucapnya.

Baca Juga: Yamaha Mio Mendadak Raib, Ternyata Si Pelaku Sempat Nongkrong di Depan Rumah Korbannya

Peristiwa serupa juga pernah terjadi di Polsek Ciracas, Jakarta Timur pada 11 Desember 2018 lalu.

Perusakan terjadi sekitar pukul 23.00 hingga dini hari Sejumlah massa melalukan perusakan hingga pembakaran diduga karena tidak puas dengan penanganan kasus yang ditangani Polsek Ciracas.

Dengan menggunakan kendaraan roda dua, puluhan orang tak dikenal ini melakukan sweeping di sekitaran lokasi dan sempat membuat sepanjang Jalan Raya Bogor ditutup sementara pada dini hari tadi.

Berdasarkan video dan foto yang beredar, kerusakan tak terelakan.

Kaca pada bangunan Kantor Polsek Ciracas pecah.

Selain itu, puluhan orang tak dikenal juga membakar dua mobil dinas dan satu bus kepolisian yang terparkir di kantor halaman Polsek Ciracas

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Polsek Ciracas Diserang Orang Tak Dikenal, Mobil Ikut Dibakar", Klik untuk baca: 

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Kantor Kepolisian Sektor Ciracas Dirusak Sejumlah Orang Tak Dikenal,