Gridmotor.id - Aksi jambret HP menggunakan Honda BeAT berhasil digagalkan oleh korban dengan menubrukkan motornya dengan motor pelaku.
Pelaku sempat melawan menggunakan golok agar terhindar dari amukan massa bahkan sempat nyemplung ke kali.
Banyaknya massa yang mengejar pelaku membuat jambret HP jadi bulan-bulanan massa setelah terperangkap dalam kali.
Beruntung ada petugas sehinggga nyawa pelaku selamat dari amukan massa yang kesal kepada pelaku.
Baca Juga: Pakai Honda Scoopy Dan Pakaian Necis, Dua Pemuda Spesialis Jambret Berakhir Di Hotel Prodeo
Seorang penjambret yang beraksi di dekat Kampus Unisma Bekasi, terbilang bengal.
Saat akan ditangkap massa, pelaku bernama Karang (27) ini malah melawan dan membacok seorang warga.
Bukan cuma itu, begundal ini nekat menceburkan diri ke Kalimalang mencoba menghindar dari kejaran massa.
Namun usahanya sia-sia. Karang terjebak di Kalimalang depan SMPN 2 Jalan Charil Anwar, Kelurahan Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Baca Juga: Jambret HP Pakai Motor, Sepasang Kekasih Bukan Berlabuh Dipelaminan Malah Berakhir Di Kantor Polisi
Begitu ditarik ke daratan, Karang jadi buan-bulanan massa.
Wajahnya babak belur dikeroyok banyak orang yang kesal dengan perbuatannya.
Rekaman video aksi pengeroyokan oleh massa itu juga viral di media sosial (medsos).
Kapolsek Bekasi Timur, Kompol Sutoyo membenarkan peristiwa massa menangkap dan melakukan pengeroyokan terhadap pelaku penjambretan.
“Iya benar itu kejadian jambret HP,” kata Sutoyo saat dikonfirmasi, pada Rabu (26/8/2020).
Sutoyo menerangkan pelaku bernama Karang (27) melakukan aksi penjambretan telepon genggam milik korban Juriati di Ruko Kalimas Jalan Chairil Anwar, Kelurahan Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur, pada Selasa (25/8) sekitar pukul 22.30 WIB.
Awal kronologisnya, kata Sutoyo, korban dari Terminal Kota Bekasi arah lampu merah Unisma belok kiri ke arah Tol Timur , tiba - tiba setelah melintas ponsel korban yang berada di dalam kantong jaket di ambil oleh pelaku.
Spontan korban langsung mengejar pelaku sambil berteriak maling.
Korban sempat menabrak sepeda motor pelaku satu kali, namun pelaku tidak jatuh.
Setelah sampai lampu merah Tol Bekasi Timur, korban menabrak kembali pelaku korban yang terjatuh.
“Dari situ pelaku belok kiri arah Bulak Kapal tapi oleh warga pengendara lain pelaku dikejar sehingga pelaku di tendang dan jatuh di depan Carrefour Jalan Cut Mutia Kelurahan Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur,” beber dia.
Saat terjatuh pelaku hendak ditangkap warga dan korban akan tetapi pelaku mengeluarkan golok yang di sabetkan ke warga.
Baca Juga: Pemotor Geram, Jambret HP Ditangkap di Duren Sawit, Wajahnya Langsung Lebam Seketika
Kemudian pelaku lari dan nyebur ke Kalimalang depan SMAN 2 Kota Bekasi, setelah itu berhasil di tangkap dan di keroyok oleh massa.
Sutoyo menerangkan kini pelaku telah ditahan di Mapolsek Bekasi Timur guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Barang bukti yang diamankan sepeda motor Honda Beat E 4808 CY milik pelaku, handphone Iphone 7 dan satu golok.
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Gagal Kabur Setelah Nyebur ke Kalimalang, Penjambret Ponsel Dikeroyok Massa Hingga Bonyok Wajahnya,