Gridmotor.id - Kecelakaan adu banteng antara mobil pickup dan motor matic membuat pengendara Honda Beat terluka parah, darah keluar di hidung dan telinga.
Kecelakaan parah ini terjadi di Kabupaten Klaten, Kamis (13/8/2020) melibatkan mobil pickup dan Honda Beat.
Kecelakaan adu banteng ini akibat kurang berhati-hatinya pengendara mobil pickup saat mendahului kendaraan di depannya.
Sebaiknya saat mendahului kendaraan di depannya sebaiknya pengendara juga memperhatikan kendaraan dari lawan arahnya.
Jika tidak maka akan seperti kecelakaan adu banteng yang terjadi di Klaten yang melibatkan mobil pickup dan motor Honda Beat.
Baca Juga: Dengkul Gemetar, Video Detik-detik Pemotor Honda BeAT Lawan Arah Nyaris Hajar Mobil Ambulans
Kecelakaan antara mobil pickup dan motor terjadi di Jalan Kemalang-Karangnongko, tepatnya Dukuh Onggonayan, Desa Demak Ijo, Kecamatan Karangnongko,
Dari informasi yang dihimpun TribunSolo.com, kecelakaan tersebut melibatkan mobil Mitshubisi L300 bernopol AD-1948-ZJ dengan motor Honda Beat bernopol AD-2419-EAC.
Kejadian bermula saat mobil yang dikendarai Sulis Sumarjo (19) warga Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten menyalip mobil tak diketahui identitasnya yang berada di depannya.
Saat mobil pickup diduga menyalip mobil tersebut, motor tersebut berada di depan dari arah sebaliknya dan terjadilah kecelakaan.
Petugas menunjukkan barang bukti mobil pickup Mitshubisi L300 yang terlibat kecelakaan dengan Honda Beat di Jalan Kemalang-Karangnongko, tepatnya Dukuh Onggonayan, Desa Demak Ijo, Kecamatan Karangnongko, Kabupaten Klaten, Kamis (13/8/2020).
Baca Juga: Motor Adu Banteng dengan Truk, Dua Remaja Tewas Saat Berboncengan Ktika Melakukan Hal Ini
Pengendara motor bernama Nuryanto, (26) warga Kecamatan Karangnongko, Kabupaten Klaten datang dari arah sebaliknya.
Kanit Laka Satlantas Polres Klaten, Iptu Panut Haryono mengatakan kondisi pengemudi mobil pickup tersebut mengalami luka ringan.
Di antaranya berupa luka lecet pada punggung tangan kanan, dan tidak dilakukan perawatan medis.
Sedangkan pengendara motor mengalami luka cukup parah berupa luka sobek pada dahi, kepala sebelah kanan, pelipis mata kanan, lutut kanan, pendarahan telinga hidung, pergelangan tangan patah dan cidera kepala berat.
Baca Juga: Lampung Berduka, Suzuki GSX-R150 Ambyar Diadu Truk Anggota TNI, Pemotor Tewas Kepalanya Robek
"Kondisi tidak sadar dan saat ini dibawa rumah sakit," kata Panut.
Lebih lanjut, Panut mengatakan dalam kasus ini, pihak masih dalam proses penyelidikan petugas.
"Saat ini untuk kronologis dan penyebab laka lantas yang lengkap masih dalam proses penyelidikan," ujar Panut.
Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Ditabrak Pickup, Pengendara Motor Honda Beat di Klaten Luka Parah, Darah Keluar di Hidung & Telinga,