Gridmotor.id - Pemotor dibuat geger, ada sepeda tinggi 3,5 meter digowes di jalan raya.
Kini lagi zaman bro sepedaan di tengah pandemi Covid-19.
Selain bisa jalan-jalan, sepedaan juga menyehatkan badan.
Tapi pesepeda juga harus menaati peraturan lalu lintas ya bro.
Baca Juga: Bikin Geger, Video Honda PCX 150 Dianggurin Maling, Pelaku Lebih Milih Sepeda Ketimbang Motor
Seperti tetap di jalur sepeda atau paling kiri badan jalan, dan memakai helm sepeda.
Gara-gara pamor sepeda mendadak naik, harga sepeda juga ikutan naik.
Mulai dari Rp 2 jutaan sampai yang harganya setara motor bekas juga banyak diburu.
Karena ramai pesepeda di jalanan, pemotor harus tambah berhati-hati, takutnya menabrak pesepeda.
Tapi ada yang unik nih bro pada sepeda satu ini bro.
Pasalnya, pesepeda di Kabupaten Bulukumba ini punya ide kreatif agar selalu menjaga jarak di saat pandemi Covid-19.
Ia merancang sepeda tinggi 3,5 meter menggunakan rangka dari besi bekas.
Aksinya pun direkam warga dan diunggah akun Instagram @fakta.indo.
Video itu diunggah hari ini, Selasa (28/7/2020).
Pemotor yang berseliweran pun dibuat geger dengan adanya sepeda tinggi itu.
Selain itu, para netizen juga ikut bereaksi di kolom komentar.
afrizaltomii: Ada motor keluar gang dadakan,nubruk sepeda ini auto patah tulang yg naik sepeda
evonandrean: Jaga jarak sama Manusia, Mendekatkan diri dengan Tuhan
rissaaa.aw: gabisa berhenti dong wkwk,ngeri njir kalo jatoh
suryaamal5: Turunnya gmn??
Klik LINK ini untuk melihat postingan.
Aksi gowes sepeda tinggi 3,5 meter diposting akun Instagram @fakta.indo