Gridmotor.id - Viral polisi naik Yamaha NMAX kagetin pemotor di lampu merah, ternyata begini pelanggarannya.
Aksi pengendara motor itu berada di lampu merah Perempatan Gendengan, Jalan Slamet Riyadi, Solo.
Kejadiannya berlangsung pada Selasa (21/7/2020) siang.
Akibatnya, kelakuan pemotor itu langsung viral di medial sosial.
Salah satunya diunggah oleh akun Instagram @agendasolo.
Terlihat pengendara motor sedang asyik ngumpet di lampu merah.
Tujuannya jelas, mengindari pantauan polisi di pos penjagaan.
Tapi, pemotor itu langsung dapat kejutan dari belakang.
Baca Juga: Viral Pria Ini Jual Tanah Harganya Setara 3 Yamaha NMAX Bonus Nikahi Adik Iparnya!
Seorang anggota polisi naik Yamaha NMAX langsung menciduknya dari belakang.
Melansir Tribunsolo.com, Kasatlantas Polresta Solo, Kompol Afrian Satya Permadi mengatakan, pemuda tersebut remaja usia 17 tahun berinisial F warga Banjarsari.
"Pemuda tersebut mengaku hendak pulang saat itu," katanya dikutip dari Tribunsolo.com, Selasa (21/7/2020).
Sementara, alasan polisi melakukan penindakan pada anak tersebut lantaran tidak memakai helm.
Baca Juga: Gubrak! Video Yamaha NMAX Ringsek Seruduk Belakang Daihatsu Granmax, Ternyata Ini Biang Keroknya
"Dia tidak menggunakan helm, kami cek surat lengkap ada SIM dan STNK," kata Kompol Afrian.
Sebelumnya pemuda tersebut sempat bersembunyi di samping pengendara lain agar petugas tidak melihat.
Ia melaju dari barat ke timur arah Sriwedari.
"Pemuda itu lewat dikira petugas tidak tahu, tapi akhirnya ketahuan dan ditilang," jelas dia.