Tragis! Calon Pengantin Tewas Dikeroyok Tetangga Gara-gara Knalpot Motor, Luka Tusuk Sampai Menganga

By Galih Setiadi, Kamis, 23 Juli 2020 | 09:00 WIB

Sadis banget! calon pengantin tewas dikeroyok tetangga gara-gara knalpot motor, luka tusuk sampai menganga.

Gridmotor.id - Sadis! Calon pengantin tewas dikeroyok tetangga gara-gara knalpot motor, banyak luka tusuk ditemukan.

Aksi pembunuhan ini berada di Jalan Tanjung Buruk, Macan Lindungan, Kecamatan IB 1 Kota Palembang.

Kejadiannya berlangsung pada Minggu (19/7/2020) sekitar pukul 10.00 WIB.

Korban pembunuhan tersebut bernama Rio Pambudi (25) yang tinggal di Griya Mancan Lindungan.

Baca Juga: Bentrok Berdarah Antar Geng Motor, Satu Orang Tutup Usia Kena Tusukan di Dada dan Leher, Suasana Mencekam

Ibu korban, Anna Susana (50) mengatakan bahwa kejadian itu berawal ketika Rio hendak berangkat bertemu calon istrinya.

Rio yang berencena menikah bulan September mendatang ini hendak melaksanakan foto prewedding.

"Pagi itu itu Rio ditelepon calon istrinya, katanya mau foto prewedding," ungkap Anna dikutip dari TribunnewsBogor.com.

"Jadi Rio sudah waktu itu berpakaian rapi sedang memanaskan motor honda scoopy miliknya," lanjut Anna.

Baca Juga: Rencana Nikah Ambyar, ABG Nekat Tusuk Temannya Gara-gara Motor, Mayat Korban Ditemukan di Sungai